Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ternyata ada peran gelandang Chelsea, Enzo Fernandez, di balik batalnya rencana pensiun dini Lionel Messi.
Insiden mengecewakan pernah menimpa megabintang asal Argentina, Lionel Messi, pada 2016.
Kala itu, Messi memutuskan untuk pensiun dini setelah timnas Argentina kalah dalam laga final Copa America Centenario.
Timnas Argentina kalah dari timnas Cile melalui babak adu penalti setelah bermain imbang tanpa gol di waktu normal.
Saat itu, Messi gagal melakukan tendangan penalti dan merasa sangat kecewa dengan kekalahan La Albiceleste.
Usai pertandingan final itu, La Pulga langsung mengumumkan bahwa dia pensiun dari timnas Argentina.
Padahal, kala itu usianya baru menginjak 29 tahun dan termasuk sangat muda untuk pensiun dari timnas Argentina.
Baca Juga: Enggan Dicap Kalah, Barcelona Beberkan Dukungan Liga Spanyol untuk Pulangkan Messi
Kabar soal pensiunnya Messi tersebut rupanya sampai ke telinga gelandang Chelsea, Enzo Fernandez.
Fernandez, yang saat itu baru berusia 15 tahun, merasa sangat sedih dengan keputusan kapten timnas Argentina tersebut.