Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Arsenal dilaporkan jadi tujuan favorit gelandang yang pernah membuat malu Barcelona.
Arsenal sampai sejauh ini sudah mendapatkan satu pemain di bursa transfer musim panas 2023.
Satu pemain yang berhasil didatangkan oleh The Gunners adalah Kai Havertz.
Pemain timnas Jerman itu digaet dari Chelsea dengan biaya 67,5 juta pounds (sekitar Rp1,2 triliun).
Setelah mendatangkan Havertz, Arsenal mendapatkan progres yang positif untuk merekrut Declan Rice dan Jurrien Timber.
Dilansir BolaSport.com dari Fabrizio Romano, Arsenal dan West Ham United dilaporkan telah mencapai kesepakatan biaya transfer untuk Rice.
Romano menyebutkan bahwa Arsenal dan West Ham United menyetujui biaya transfer senilai 105 juta pounds atau setara Rp1,9 triliun.
Sementara untuk Timber, Arsenal sudah berhasil mengamankan transfer sang pemain dari Ajax Amsterdam.
Hal itu telah dikonfirmasi oleh pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano, lewat kalimat saktinya "here we go".
Selain mengeluarkan kata "here we go", Romano juga memberikan detail soal transfer Timber ke Arsenal.
Lewat cuitannya, Romano mengatakan bahwa Arsenal membayar 34 juta pounds (sekitar Rp655 miliar) kepada Ajax untuk memboyong Timber.
Bek berusia 22 tahun itu akan menandatangani kontrak jangka panjang bersama Arsenal hingga 2028.
Setelah mendapatkan Havertz dan mengunci Rice serta Timber, The Gunners dikabarkan jadi yang terdepan untuk mendapatkan pemain Celta Vigo.
Pemain yang dimaksud adalah Gabri Veiga.
Dilansir BolaSport.com dari Sportsmole, Veiga dilaporkan ingin bergabung dengan Arsenal musim panas ini.
Ada 2 alasan yang membuat dia ingin bergabung dengan The Gunners.
Pertama, Veiga berpandangan bahwa gaya permainan The Gunners akan sesuai dengan kualitasnya.
Kedua, Veiga dilaporkan merupakan pengagum berat Mikel Arteta.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Menolak Dibodohi, Real Madrid Antisipasi Sifat Buruk Mbappe
Sebagai informasi, sang pemain merupakan salah satu gelandang muda yang bersinar di Liga Spanyol 2022-2023.
Dilansir BolaSport.com dari Transfermarkt, Gabri Veiga tampil dalam 36 laga bersama Celta Vigo di Liga Spanyol musim lalu.
Dalam 36 laga tersebut, Veiga mampu mengemas 11 gol dan 4 assist.
Hebatnya, dua dari 11 gol yang disarangkan olehnya berhasil dilesakkan ke gawang Barcelona.
Kala itu, Veiga membuat brace ke gawang Blagrana dalam laga pekan ke-38 Liga Spanyol 2022-2023.
Brace dari mantan pemain timnas Spanyol U-18 itu membuat Celta Vigo berhasil membungkam Barcelona dengan skor 2-1 dalam laga pemungkas La Liga.