Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Petenis tunggal putra nomor satu dunia asal Spanyol, Carlos Alcaraz, melanjutkan kiprahnya di Wimbledon 2023 dengan melaju ke babak semifinal.
Tiket babak empat besar dipastikan Alcaraz setelah mengalahkan Holger Rune dari Denmark dengan skor 7-6 (3), 6-4, 6-4.
Pertandingan perempat final di All England Club, London, Inggris, pada Rabu (12/7/2023), bisa dibilang sebagai bocah ajaib.
Baca Juga: Wimbledon 2023 - Ujian Adaptasi di Balik Semifinal Grand Slam Beruntun Aldila Sutjiadi
Pasalnya, Alcaraz dan Rune sama-sama baru berusia 20 tahun tetapi sudah mampu menembus peringkat 10 dunia ATP.
Prestasi Alcaraz, lahirnya hanya sepekan setelah Rune pada 2003, lebih mentereng.
Dia telah menjadi petenis nomor satu di usia 19 tahun pada 2022 dengan koleksi 1 gelar Grand Slam dari US Open 2022.
Rune sempat unggul pada set pertama, tetapi Alcaraz mampu memaksakan tie break dan mendapatkan momentum dari dua kesalahan lawan saat skor 3-3.
Lagi-lagi kesalahan Rune memberikan angin bagi Alcaraz pada set kedua yang juga ketat.
Bangkit untuk melawan pada awal set ketiga, Rune tertinggal dengan tragis di mana salah satu poin hilang karena dianggap mengulur-ulur waktu saat servis.