Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Undian Korea Open 2023 - Banyak Andalan Tak Ikut, Indonesia Hanya Kirim 9 Wakil

By Wahid Fahrur Annas - Jumat, 14 Juli 2023 | 19:15 WIB
Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Chico Aura Dwi Wardoyo, pada babak pertama Thailand Open 2023 di Indoor Stadium Huamark, Bangkok, Rabu (31/5/2023). (PP PBSI)

"Ahsan/Hendra juga mundur dari Korea Open 2023," demikian cuit koh Rudy, dalam akun media sosialnya pada 4 Juli 2023.

Ahsan/Hendra seharusnya akan menghadapi Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana pada babak pertama.

Dengan begitu, Fikri/Bagas masih harus menunggu lawan yang menggantikan posisi Ahsan/Hendra jelang bergulirnya turnamen pada Senin (17/7/2023).

Pada sektor tunggal putra, Chico Aura Dwi Wardoyo menjadi satu-satunya harapan Indonesia.

Chico sedang dalam momentum bagus usai keluar sebagai kampiun pada Taipei Open 2023.

Korea Open menjadi kesempatan bagi ganda putra nomor satu dunia, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, untuk memperbaiki rentetan hasil buruknya dalam beberapa turnamen terakhir.

Pada turnamen ini, hanya ada dua wakil Indonesia yang berstatus unggulan yakni Fajar/Rian dan tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung.

Berikut Hasil Undian Korea Open 2023

Tunggal Putra

1. Chico Aura Dwi Wardoyo vs Koki Watanabe (Jepang)