Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Maciej Gajos resmi jadi pemain anyar Persija Jakarta untuk Liga 1 2023-2024.
Persija jadi salah satu tim yang belum melengkapi kuota pemain asing mereka meski kompetisi sudah mulai berjalan.
Sebelumnya, tim berjulukan Macan Kemayoran memiliki tiga pemain asing yakni Rio Matsumura, Ondrej Kudela, dan Marko Simic.
Baca Juga: Manajemen Persija Ambil Alih Persija Store, Sambut Kerjasama dengan The Jakmania
Gajos yang jadi pemain asing keempat Persija bertugas sebagai gelandang.
Dia sebelumnya membela klub asal Polandia, Lechia Gdansk, sejak 2019-2020.
Dilansir BolaSport.com dari situs Transfermakrt, di sana dia tampil dalam 135 pertandingan dan mencetak delapan gol.
Pemain berusia 32 tahun tersebut sempat mempersembakan gelar juara Piala Super Polandia 2016-2017 saat bermain untuk Lech Poznan.
Karirnya dia habiskan di Liga Polandia.
Sebelum merapat ke Lench Poznan, Gajos bermain untuk Jagiellonia Bialystok pada musim 2012-2013.