Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Kejuaraan Asia Junior 2023 - 3 Wakil Tumpuan Indonesia

By Nestri Y - Sabtu, 15 Juli 2023 | 08:20 WIB
Tunggal putra Indonesia, Alwi Farhan berselebrasi usai memenangi laga atas Yudai Okimoto pada final beregu Kejuaraan Asia Junior 2023 antara Indonesia vs Jepang di GOR Among Raga, Yogyakarta, Selasa (11/7/2023) (NESTRI YUNIARDI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tinggal tiga wakil Indonesia yang tersisa pada babak semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 event individual. Capaian medali telah diamankan.

Skuad Merah Putih menumpukan harapan pada tiga wakil yang telah memijak babak semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 pada hari ini, Sabtu (15/7/2023).

Pertandingan babak empat besar event individual itu akan digelar di GOR Among Raga, Yogyakarta, dengan menggunakan dua lapangan.

Adapun tiga wakil Indonesia yang akan mentas adalah Alwi Farhan (tunggal putra), Mutiara Ayu Puspitasari (tunggal putri) dan Zidane Attauba Efendi/Kleopas Binar Putra Prakoso (ganda putra).

Mereka semua akan bertanding di lapangan 1 alias Court TV.

Dari tiga wakil tersebut menginjak semifinal, Indonesia setidaknya sudah mengamankan medali pada event individual Kejuaraan Asia Juniior 2023.

Tantangannya sekarang adalah mampukan ketiga wakil itu melangkah lebih jauh hingga melesat ke laga puncak, atau puas dengan garansi perunggu yang sudah digenggam?

Alwi, Mutiara dan Zidane/Kleopas akan menghadapi lawan-lawan tak mudah hari ini.

Baca Juga: Hasil Undian Korea Open 2023 - Banyak Andalan Tak Ikut, Indonesia Hanya Kirim 9 Wakil

Bagai partai ulangan di fase penyisihan grup sebelumnya, ketika Indonesia mengalahkan China 4-1 di Grup A.

Tetapi, lawan-lawannya sedikit berbeda.

Hanya Alwi yang akan menghadapi laga ulangan melawan Hu Zhe An. Pada event beregu sebelumnya, ia butuh tiga gim untuk menaklukkan unggulan tiga tersebut.

Sementara Mutiara hari ini akan melawan Shou Qun Yu.

Melawan tunggal putri China selalu tak mudah.

Pada ajang beregu, Mutiara kalah ketika menghadapi Xu Wen Jing yang hari ini lolos ke semifinal.

Namun bekal di babak perempat final kemarin, ketika ia mengalahkan Huang Lin Ran dalam kemenangan dramatis 17-21, 21-19, 21-19, bisa menjadi bekal yang amat penting.

Yang mungkin harus diwaspadai Mutiara terhadap Shou adalah trek record nya yang masih minim, belum memiliki peringkat. Sehingga duel ini pun bisa jadi duel 'buta' karena belum melihat secara seksama apa saja kelemahan dan kelebihan Shou.

Sedangkan ganda putra, Zidane/Kleopas akan menghadapi Chen Yong Rui/Hu Ke Yuan.

Lagi-lagi China membawa ganda putra racikan baru, sebab Chen dan Hu baru dipasangkan di ajang Kejuaraan Asia Junior 2023 kali ini.

Laga ini akan menjadi adu gengsi kekuatan ganda putra masing-masing negara.

Sekaligus mencegah terjadinya All Chinese Final sebab China juga meloloskan satu ganda putra ke semifinal yakni unggulan delapan, Ma Shang/Zhu Yi Jun yang akan menghadapi andalan Taiwan Lai Po Yu/Tsai Fu Cheng.

Rangkaian babak semifinal Kejuaraan Asia Junior 2023 akan dimulai pukul 12.00 siang WIB.

JADWAL SEMIFINAL KEJUARAAN ASIA JUNIOR 2023 (event individual)

Sabtu (15/7/2023), Babak Semifinal

13.00 WIB: WS - Mutiara Ayu Puspitasari (6) Shou Qun Yu (China)

13.45 WIB: MS - Alwi Farhan (9) vs Hu Zhe An (China/3)

15.00 WIB: MD - Chen Yong Rui/Hu Ke Yuan (China) vs Zidane Attauba Efendi/Kleopas Binar Putra Prakoso

*jam bisa berubah, bergantung laga sebelumnya

Baca Juga: Kejuaraan Asia Junior 2023 - Bekal Taklukkan Si Juara Dunia di Beregu Tak Membuat Mutiara Jemawa

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P