Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tumbangkan Borneo FC, Pelatih Persis Solo Sukses Tunaikan Janji

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 16 Juli 2023 | 06:00 WIB
Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, saat memberikan keterangan kepada media setelah laga melawan Borneo FC, Sabtu (15/7/2023). (LUKMAN ADHI KURNIAWAN/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persis Solo, Leonardo Medina, berhasil membuktikan ucapannya saat meraih kemenangan atas Borneo FC.

Sebelumnya, dia menyatakan bahwa timnya optimis meraih kemenangan saat berhadapan dengan tim Pesut Etam, Sabtu (15/7).

Hasilnya, Persis sukses mengunci kemenangan dengan skor 2-1 di laga tersebut.

Target tersebut bukan tanpa alasan bagi tim Laskar Sambernyawa.

Pasalnya, Ramadhan Sananta dkk belum mendapatkan kemenangan di dua laga awal Liga 1 2023/2024.

Meski meraih kemenangan, statistik di laga tersebut justru lebih condong ke tim lawan.

Borneo FC memiliki penguasaan bola sebesar 63 persen.

Baca Juga: Kata Pelatih Borneo FC Setelah Timnya Tumbang di Kandang Persis Solo

Terkait hal tersebut, Leonardo Medina menegaskan bahwa dia tidak terlalu memikirkan statistik laga ini.

Menurutnya, tujuan utama timnya bertarung di laga tersebut adalah mendapatkan kemenangan.