Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Erick Thohir Geram dengan Kerusuhan Suporter di Laga Persik Vs Arema FC, Ingatkan Sanksi FIFA

By Wila Wildayanti - Minggu, 16 Juli 2023 | 14:45 WIB
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, sedang memberikan keterangan kepada awak media dalam sesi jumpa pers di Menara Danareksa, Gambir, Jakarta Pusat, Sabtu (24/6/2023) sore. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Erick mengingatkan tak hanya kepada Aremania sebagai suporter Arema FC saja.

Namun, semua suporter juga diingatkan apabila duka Tragedi Kanjuruhan itu belum selesai.

Baca Juga: 25 Orang Diamankan, Polisi Benarkan Suporter Arema FC Susupi Suporter Persik Kediri 

Sebanyak 135 nyawa meninggal, tetapi bukannya menjadi instropeksi diri pecinta sepak bola Tanah AIr.

Akan tetapi, masih ada suporter atau pendukung-pendukung yang mengaku mencintai sepak bola Indonesia.

Tetapi kenyataannya mereka justru melanggar aturan yang ada dan sudah ditetapkan.

Padahal PSSI dan PT LIB melarang suporter tim tamu datang ke stadion karena ada aturan dari FIFA juga.

Erick menjelaskan bahwa FIFA memang memberi aturan suporter tamu untuk datang ke stadion.

Ini aturan harus diterapkan selama dua tahun karena sepak bola Indonesia juga masih dipantau oleh FIFA.

Sayangnya, aturan ini tak diterapkan dengan baik oleh suporter yang menuntut sepak bola Indonesia bangkit dan lebih maju.