Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Dua Mantan Pelatih Persib Kirim Kode usai Luis Milla Putuskan Pergi

By Arif Setiawan - Senin, 17 Juli 2023 | 16:55 WIB
Pelatih Persib Bandung, Luis Milla, sedang memberikan keterangan kepada awak media setelah laga pekan ke-33 Liga 1 2022 di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Minggu (9/4/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Dua pelatih kompak membagikan kenangannya bersama Persib Bandung. Siap gantikan Luis Milla?.

Seperti yang diketahui, Luis Milla resmi meninggalkan Persib pada Sabtu (25/7/2023).

Pelatih berusia 57 tahun itu memilih untuk kembali ke negaranya yakni Spanyol.

Hal ini sekaligus membuat kursi pelatih Persib Bandung kosong.

Menariknya, tak berselang lama ada dua mantan pelatih Persib yang kembali mengenang kebersamaannya dengan Maung Bandung.

Nama pertama adalah Mario Gomez.

Pelaih yang memimpin Persib pada tahhun 2017-2018 ini membagi kenangan manisnya dengan Pangeran Biru melalui akun instagram pribadinya.

"Kenangan saat indah dalam hidup saya di Bandung."

"Fans sangat penting dalam sepak bola dan kehidupan klub!." tulis Mario Gomez.

Baca Juga: Tim Futsal Kompas Gramedia Juara Piala Kadensus 88 AT 2023.

Netizen pun lalu membanjiri unggahan tersebut dengan berbagai komentar.

Tak sedikit pula yang berharap Mario Gomez bisa kembali melatih Persib.

"Please comeback to Persib, bring Soler along, Legendari Coach!." tulis @officialvpc.

"Wilujeng sumping, coach!." tulis @azkabdillah.

"Back to Persib coach !!." tulis @hendryjonathan.

Sementara itu, nama pelatih kedua adalah Dejan Antonic.

Dalam sebuah unggahan, Dejan Antonic menegaskan bahwa kecintaannya kepada Persib belum luntur hingga sekarang.

INSTAGRAM/@DEJAN.ANTONIC
Tangkapan layar unggahan instagram Dejan Antonic.

Baca Juga: Polri Panggil PSSI soal Dugaan Pungli Seleksi Wasit, yang Datang Sosok Inisial A

Sebagai informasi, Dejan Antonic memimpin Persib pada tahun 2016 silam.

"Beda saya dari pelatih lain ada karna hati saya masih BIRU."

"Masuk atau tidak ke Persib saya tetap hormat Bobotoh dan semua teman2 saya."

"Itu ada BEDA," tulis Dejan Antonic.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P