Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ronaldo Respons Pihak Iri, Tak Terima Liga Arab Saudi Disebut Panti Jompo

By Sri Mulyati - Selasa, 18 Juli 2023 | 19:15 WIB
Cristiano Ronaldo merespons pihak yang iri dan tidak terima karena Liga Arab Saudi disebut sebagai panti jompo (AFP)

BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo merespons pihak yang iri karena ia tidak terima Liga Arab Saudi disebut sebagai panti jompo.

Setiap kritik yang diterima oleh Liga Arab Saudi ternyata mendapat perhatian dari Cristiano Ronaldo.

Liga Arab Saudi dianggap sebagai pelarian baru bagi pemain-pemain yang sudah tidak berada di usia emas.

Tren ini dimulai dari kepindahan Cristiano Ronaldo ke Al Nassr pada Januari 2023.

Enam bulan berselang, pemain-pemain bintang dari Benua Eropa mengikuti jejak Ronaldo.

Nama-nama seperti Karim Benzema, N'Golo Kante, dan Roberto Firmino berhasil dirayu.

Ketiga pemain tersebut sama-sama sudah berusia di atas 30 tahun.

Citra Liga Arab Saudi pun kini mirip dengan yang pernah dialami oleh Major League Soccer (MLS), Liga China, dan Liga Qatar.

Baca Juga: Sebut Liga Arab Saudi Lebih Baik dari MLS, Cristiano Ronaldo Diminta Setop Terobsesi dengan Lionel Messi

Tiga liga tersebut sudah familier menjadi destinasi pemain yang hampir pensiun.