Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Teco Beberkan Alasan Bali United Cadangkan Eber Bessa dan Mohammed Rashid Lawan Arema FC

By Wila Wildayanti - Sabtu, 22 Juli 2023 | 11:00 WIB
Pelatih Bali United, Stefano Teco Cugurra saat konferensi pers jelang menghadapi PSM Makassar pada Kamis (19/1/2023)

BOLASPORT.COM - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, mengungkapkan alasan kenapa ia memilih mencadangkan Eber Bessa dan Mohammed Rashid dalam laga melawan Arema FC.

Bali United sukses meraih kemenangan 3-1 atas Arema FC dalam laga pekan keempat Liga 1 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Jumat (21/7/2023).

Kemenangan ini pun sangat berarti untuk tim berjulukan Serdadu Tridatu tersebut.

Bahkan dengan kemenangan ini, tim asuhan Teco itu pun langsung melesat ke posisi ke-6 klasemen sementara Liga 1.

Baca Juga: 5 Daftar Sanksi Komdis PSSI per 18 Juli 2023 - Bali United Dihukum Gara-gara 5 Pemain Kena Kartu Kuning Lawan Madura United

Bali United mengemas enam poin dari empat laga yang telah dilakoni tim.

Tim asal Pulau Dewata tersebut memang meraih kemenangan, akan tetapi ada beberapa pemain yang awalnya dicadangkan.

Teco memilih mencadangkan dua pemain asing Bali United dalam laga melawan Arema FC yakni Eber Bessa dan Mohammed Rashid.

Meski pada babak kedua, baik Rashid maupun Eber tetap dimasukkan.

Teco mengatakan kedua pemain itu memang awalnya tak diturunkan sebagai starter karena tidak dalam kondisi terbaiknya.

Pelatih asal Brasil itu mengatakan bahwa Eber Bessa baru keluar dari Rumah Sakit.

Sedangkan untuk Rashid baru kembali dari Palestina seusai melangsungkan pernikahan.

Oleh karena itu, Teco memilih untuk mencadangkan kedua pemain tersebut dan menunggu momentum untuk memasukkan pada babak kedua.

Baca Juga: Kabar Buruk! Arema FC Dihantam Badai Cedera Jelang Melawan Bali United

Untuk Eber Bessa baru dimasukkan pada menit ke-46 menggantikan Riski Ramdani Lestaluhu.

Walaupun tak lama ia harus ditarik lagi pada menit ke-87 dan digantikan oleh Jajang Mulyana.

Terkait ini, Teco mengungkapkan Eber memang tidak dalam kondisi terbaiknya.

“Pertama soal Eber dan Rashid ya. Eber dari sebelum pertandingan lawan Madura dia sudah masuk rumah sakit beberapa hari terakhir dan dia baru beberpa kali latihan dan pasti waktu sakit kondisi fisik akan menurun,” ujar Teco kepada awak media, Jumat (21/7/2023) malam WIB.

Mantan pelatih Persija Jakarta itu mengaku memang menunggu momentum para pemain Arema FC dalam kondisi lelah terlebih dahulu.

Saat para pemain lawan kelelahan, Teco pun menurunkan Eber untuk bisa membantu tim dalam melakukan serangan.

Masuknya Eber ternyata cukup efektif dan Bali United bermain garang pada babak kedua.

Meski akhirnya ia harus ditarik, tetapi Teco tetap memuji penampilan Eber Bessa selama melawan Arema FC.

Baca Juga: Kata Bima Sakti Setelah Bali Pecahkan Rekor Peserta Seleksi Timnas U-17 Indonesia 

“Kami planning seerti ini dan waktu Arema sudah lebih capek di babak kedua, jadi saya masukkan dia dan ia berhasil main bagus,” kata Teco.

“Dan saat dia masuk saya langsung ganti formasi dengan tiga bek, Arema menyerang dan kita harus ebih bertahan, jadi menurut saya kita bermain bagus, jadi Eber dia memiliki waktu sedikit tapi bermain bagus,” ucapnya.

Sementara itu, untuk Rashid pun ia mengaku memakai konsep yang sama.

Ia membeberkan bahwa Rashid juga tidak dalam kondisi terbaiknya karena baru bergabung dengan Bali United.

Untuk itu, mantan pemain Persib Bandung tersebut baru dimasukkan pada menit ke-56 menggantikan Ardi Idrus.

“Soal Rashid, dia juga setelah melawan Madura sempat kembali ke negaranya Palestina, dia punya urusan pribadi di sana dan dia baru kembali kemarin,” tutur Teco.

Baca Juga: Selain Barcelona, Timnas U-17 Indonesia Juga Lawan Klub Jepang di Bali

“Sama dia juga baru ikut latihan dan kita pasti melihat kondisi fisik yang turun. Dan ini situasi yang sama dan itu terjadi pada babak kedua saat para pemain Arema capek dia masuk dan membantu tim,” lanjutnya.

Meski Rashid pun tampil pada babak kedua, Teco tetap memuji penampilan kedua pemain asingnya ini.

Menurutnya baik Eber maupun Rashid tampil dengan bagus.

Teco bahkan memuji Rashid yang memang tampil bagus bersama Bali United meski ia diganti posisinya.

Baca Juga: Kabar Buruk! Arema FC Dihantam Badai Cedera Jelang Melawan Bali United 

Penampilan Rashid selalu agresif dalam menyerang dan luar biasa saat bertahan.

Dengan begitu, Teco pun mengaku puas dengan penampilan para pemainnya dalam laga melawan Arema FC ini.

“Dari freekick bagus dan dia di Bali United sering main di bek kiri dan dia di timnas main center bek,” pungkasnya.

“Tetapi saya berbicara sama dia bahwa tim butuh gelandang bertahan dan dia berlatih bgus sehingga saya percaya dia. Jadi dia bermain bagus juga hari ini.”

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P