Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Thomas Doll Akui Sempat Tahan Ferarri Agar Tetap di Persija Jakarta

By Lukman Adhi Kurniawan - Minggu, 23 Juli 2023 | 20:45 WIB
Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, sedang memberikan keterangan kepada awak media di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (22/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll, mengakui bahwa dia sudah menahan agar Muhammad Ferarri tetap bersama tim.

Seperti diketahui, Ferarri absen saat timnya bertanding melawan Persita Tangerang dalam laga pekan keempat Liga 1 2023/2024 di Stadion Indomilk Arena, Sabtu (22/7).

Pada laga ini, tim Macan Kemayoran harus menerima kekalahan dengan skor tipis 1-0.

Ferarri meninggalkan Persija pada hari pertandingan karena ikut dalam seleksi kepolisian.

Baca Juga: Pemain Persita Penakluk Persija Berharap Dipanggil ke Timnas U-23 Indonesia

Thomas Doll mengakui, dia sudah sempat menahan agar Ferarri tetap bersama tim.

Apalagi, Persija harus kehilangan beberapa pemain karena mengalami cedera.

Namun, Ferarri tetap pada keputusannya untuk izin di pertandingan melawan Persita.

"Ini adalah keputusan dari dia sendiri."

"Kami sudah mencoba menahannya tapi dia sudah memutuskan."

"Karena itulah dia tidak bersama kami karena pagi tadi (22/7) dia izin."

"Ada sebuah tes atau pendidikan semacan itulah," ungkap Thomas Doll.

Baca Juga: Thomas Doll Bingung dengan Permainan Persija Jakarta.

Terkait keputusan Ferrari, pelatih asal Jerman ini tidak bisa berbuat banyak.

Pasalnya, hal tersebut merupakan keputusan dari pemain itu sendiri.

Dia tidak bisa menghalani karena merupakan hak pemain.

Disebut-sebut Ferarri akan absen cukup panjang untuk menjalani pendidikan di kepolisian.

Yakni hingga lima bulan ke depan, namun statusnya saat ini masih pemain Persija karena masih terikat kontrak.

"Jadi ketika ada pemain yang memilih pendidikan itu menang sudah jadi hak pribadinya," pungkasnya.

Persija akan menghadapi ujian selanjutnya yakni melawan Persebaya Surabaya pada Minggu (30/7).

Laga tersebut akan jadi momentum untuk Persija keluar dari hasil minor, dari empat pertandingan tim Macan Kemayoran meraih dua hasil imbang, satu kemenangan dan satu kekalahan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P