Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bukan Lionel Messi, Paul Pogba Jadi Pemain Paling Boros di Eropa

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Minggu, 23 Juli 2023 | 23:20 WIB
Gelandang Juventus, Paul Pogba, ternyata menjadi pemain paling boros dan mengalahkan megabintang Argentina, Lionel Messi. (TWITTER.COM/FABRIZIOROMANO)

BOLASPORT.COM - Gelandang Juventus, Paul Pogba, ternyata menjadi pemain paling boros soal jumlah gaji yang dikeluarkan klub dan mengalahkan megabintang Argentina, Lionel Messi.

Juventus mengambil keputusan mengejutkan pada bursa transfer musim panas 2022.

Kala itu, Juventus memutuskan untuk merekrut kembali Paul Pogba dari Manchester United.

Si Nyonya Tua mendatangkan Pogba dengan status bebas transfer setelah kontraknya tidak diperpanjang Manchester United.

Juventus pun berharap agar gelandang asal Prancis tersebut bisa kembali mencapai puncak performanya saat berkarier di Turin.

Akan tetapi, realitas yang terjadi tidak sesuai dengan ekspektasi yang dipikirkan oleh Juventus.

Sebelum laga pramusim, Pogba mengalami cedera lutut dan harus absen selama paruh musim pertama.

TWITTER.COM/FOOTBALL_TWEET
Gelandang Juventus, Paul Pogba, terancam absen karena alami cedera saat sesi latihan.

Baca Juga: Ngeri! Lionel Messi Ukir Kemenangan ke-700, Cuma 1 Pemain yang Lebih Banyak Menang dari La Pulga

Gelandang berusia 30 tahun itu pun harus menjalani operasi dan waktu pemulihannya sangat lama.