Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Legenda AC Milan dan timnas Brasil, Cafu, meragukan kabar Carlo Ancelotti akan menangani Tim Samba.
Sudah menjadi rahasia umum kalau timnas Brasil begitu menginginkan Carlo Ancelotti untuk jadi pelatihnya.
Brasil ingin Ancelotti mengisi kursi pelatih mereka yang tengah lowong.
Posisi tersebut lowong lantaran Tite mengundurkan diri usai gelaran Piala Dunia 2022.
Namun, Carlo Ancelotti menolak tawaran Tim Samba karena masih ingin fokus ke Real Madrid.
Don Carlo juga masih terikat kontrak dengan Los Blancos sampai 2024.
Namun, belakangan muncul kabar bahwa Ancelotti telah sepakat untuk menukangi timnas Brasil usai kontraknya di Real Madrid habis tahun depan.
Baca Juga: Marcus Rashford Ngaku Lebih Benci Liverpool ketimbang Man City, Gara-gara Tragedi 0-7?
Sang juru taktik asal Italia akan mulai melatih Neymar cs usai Copa America 2024.
Kabar tersebut juga telah dikonfirmasi oleh Presiden Federasi Sepak Bola Brasil (CBF), Ednaldo.
Hal itu terkuak saat Ednaldo mengukuhkan Fenando Diniz sebagai juru taktik sementara Brasil pada awal bulan ini.
"Ada banyak pelatih bagus di Brasil, dan Diniz adalah salah satunya," kata Ednaldo, dikutip BolaSport.com dari AS.
"Saya menyadari pendekatan inovatifnya saat dia bekerja di Audax."
"Kemudian, dia melewati klub lain dengan mempertahankan filosofi permainan yang sama, tanpa terus-menerus mengubahnya."
"Jadi, dia adalah pelatih yang proposal permainannya sangat mirip dengan pelatih yang akan diasumsikan dari Copa America, Ancelotti."
"Mereka memiliki tipe pendekatan permainan yang hampir sama," imbuhnya.
Meski telah dikonfirmasi, Cafu justru meragukan kabar tersebut.
Hal itu dikarenakan Ancelotti tak pernah mengonfirmasinya hingga sekarang.
"Pernahkah Anda mendengar wawancara di mana saya mengatakan bahwa saya akan merasa terhormat untuk melatih tim nasional Brasil?" ucap Cafu seperti dikutip BolaSport.com dari TNT Brasil.
"Apakah saya merasa terhormat untuk melatih negara yang menjadi juara dunia lima kali?"
"Apakah saya merasa terhormat mengenakan seragam yang memberikan begitu banyak kebanggaan kepada 220 juta orang Brasil?"
"Apa hal pertama yang akan dilakukan pelatih mana pun jika dia menandatangani kontrak dengan tim nasional Brasil?"
"Beri tahu dunia bahwa dia akan melatih tim juara dunia lima kali."
"Kami satu-satunya negara juara dunia lima kali."
Baca Juga: Jadi Sekutu di Al Nassr, Sadio Mane Ternyata Pernah Disebut Kembaran Ronaldo
"Memimpin tim Brasil adalah soal kebanggaan untuk siapa pun."
"Timnas Brasil jauh lebih besar daripada cara mereka memperlakukannya," tutur legenda AC Milan itu menambahkan.