Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Hasil uji coba pada Rabu (26/7/2023) memperlihatkan Erling Haaland yang gagal menjadi pahlawan tetapi Manchester City tetap mampu mengalahkan Bayern Muenchen.
Manchester City mengalahkan Bayern Muenchen dengan skor 2-1 pada laga uji coba di Japan National Stadium.
Erling Haaland baru bermain sejak pertandingan memasuki babak kedua.
Seperti dilansir BolaSport.com dari situs resmi Manchester City, tim asuhan Pep Guardiola sudah memimpin.
James McAtee membawa Manchester City unggul lewat golnya pada menit ke-24.
Bayern Muenchen sempat mengejar keunggulan lewat gol pemain pengganti, Mathys Tel, pada menit ke-81.
Aymeric Laporte mengunci kemenangan saat ia memanfaatkan bola muntah hanya empat menit berselang dari gol Tel.
Jalannya pertandingan
Peluang pertama dalam laga tersebut hadir saat John Stones rela merangsek ke depan dan melepaskan tembakan dari depan kotak penalti pada menit ke-5.
Usaha Stones kurang berhasil karena masih melebar dari gawang Bayern Muenchen.
Sementara serangan Bayern Muenchen banyak mengandalkan kecepatan Leroy Sane seperti pada menit ke-16.
Lini pertahanan Manchester City sigap dalam melakukan antisipasi sehingga Bayern Muenchen hanya mendapat sepak pojok.
Situasi bola mati belum menguntungkan FC Hollywood sehingga permainan kembali berjalan.
Kecepatan Sane kembali mengancam dua menit setelahnya, kali ini ia dibantu oleh Jamal Musiala.
Musiala sudah berdiri di dekat gawang dan berada di posisi strategis, tetapi Nathan Ake dengan cepat mampu menyapu bola.
Setelah menghadapi gempuran lawan, Manchester City akhirnya berhasil mencuri keunggulan pada menit ke-24.
Serangan dimulai dari pergerakan Rico Lewis yang umpannya berhasil diterima dengan baik oleh Julian Alvarez.
⚡️ ???????????????????????????????? ⚡️
⚪️ 0-1 ⚡️ | #ManCity pic.twitter.com/lLo0a7Vjyy
— Manchester City (@ManCity) July 26, 2023
Berada tepat di tengah kotak penalti, Alvarez tidak kesulitan untuk melepas tembakan meski membentur pemain lawan.
James McAtee berada di posisi yang menguntungkan dan ia bisa menyarangkan bola hanya dengan tap-in ke gawang Bayern Muenchen.
Tertinggal satu gol, FC Hollywood berusaha membalas meski kesempatan emas mereka datang terlambat.
Kingsley Coman sempat melepaskan tembakan pada menit ke-43, tetapi usahanya masih bisa dihentikan oleh Ederson.
Tanpa Leroy Sane di babak kedua, Bayern Muenchen tetap tidak kehilangan kecepatan dalam menyerang.
Baca Juga: BURSA TRANSFER - Kylian Mbappe Harus Hati-Hati, Penolakan ke Al Hilal Bisa Lukai Harga Diri 1 Negara
Sadio Mane mengambil alih tugas meski ia belum bisa mengirim serangan berbahaya.
Lini belakang Bayern Muenchen hampir berbuat kesalahan mengantisipasi serangan Bernardo Silva pada menit ke-58.
Bernardo Silva bekerja sama dengan Rodri dari jarak dekat, tetapi keduanya berada dalam posisi yang nyaman untuk mengatur laju bola.
Namun lini pertahanan Bayern Muenchen tidak jauh berbeda dan hampir kebobolan karena ulah sendiri.
Situasi genting tersebut akhirnya bisa teratasi dan Bayern Muenchen memperoleh keuntungan.
Empat menit berselang, tendangan Sergio Gomez yang memanfaatkan umpan terobosan Phil Foden masih melambung di atas mistar.
Meski unggul penguasaan bola, Manchester City akhirnya kebobolan pada menit ke-81.
Pemain pengganti Bayern Muenchen, Mathys Tel, memanfaatkan kemelut di depan gawang untuk menaklukkan Ederson.
Serangan FC Hollywood dimulai dari sisi kiri oleh Paul Wanner dan lini pertahanan Manchester City sudah siap membentuk formasi membendung.
Namun pergerakan Mathys Tel gagal diperhitungkan bek lawan sehingga ia mudah mencetak gol.
Baca Juga: Gebuk Atlanta United, Messi Berubah Jadi Versi Penjahat
Full time in Tokyo ⚽
????⚪ #FCBMCI 1-2 pic.twitter.com/lKUZsZ8KJ1
— FC Bayern Munich (@FCBayernEN) July 26, 2023
Euforia Manchester City ternyata hanya bertahan selama empat menit karena Manchester City kembali berbalik unggul.
The Citizens membuka pertahanan lawan dengan serangan dari sisi sayap kanan.
Phil Foden melepaskan tembakan yang awalnya bisa diselamatkan oleh Sven Ulreich.
Aymeric Laporte berdiri tepat di arah bola muntah bergulir dan tembakannya gagal diantisipasi Ulreich untuk kali kedua.
Hingga peluit akhir dibunyikan, skor pertandingan tidak berubah dan Manchester City berhak keluar sebagai pemenang.
Bayern Muenchen 1-2 Manchester City (Mathys Tel 81’; James McAtee 24’, Aymeric Laporte 86’)
Susunan pemain:
Bayern Muenchen (4-2-3-1): 27-Yann Sommer (26-Sven Ulreich 46’); 40-Noussair Mazraoui (20-Bouna Sarr 46’), 5-Benjamin Pavard, 2-Dayot Upamaceno (44-Josip Stanisic 46’), 19-Alphonso Davies (41-Frans Kraetzig 4’); 6-Joshua Kimmich (8-Leon Goretzka 46’), 24-Konrad Laimer (38-Ryan Gravenberch 46’); 10-Leroy Sane (17-Mane 46’), 42-Jamal Musiala (32-Gabriel Vidovic 46’) (46-Arijon Ibrahimovic 82’), 11-Kingsley Coman (14-Paul Wanner 46’) (45-Aleksandar Pavlovic 83’); 7-Serge Gnabry (39-Mathys Tel 46’)
Pelatih: Thomas Tuchel
Manchester City (4-2-3-1): 31-Ederson Moraes; 6-Nathan Ake (25-Manuel Akanji 29’), 3-Ruben Dias (16-Rodri 46’), 5-John Stones (52-Oscar Bobb 46’), 2-Kyle Walker (2-Joao Cancelo 46’); 8-Matteo Kovacic (4-Kalvin Phillips 46’) , 82-Rico Lewis (14-Aymeric Laporte 46’); 10-Jack Grealish (21-Sergio Gomez 46’), 87-James McAtee (47-Phil Foden 46’), 20-Bernardo Silva (32-Maximo Perrone 72’); 19-Julia Alvarez (9-Erling Haaland 46’)
Pelatih: Pep Guardiola