Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pelatih Persija Jakarta, Thomas Doll mengungkapkan jawabannya saat ditanya apakah tertarik menjadi pelatih timnas Indonesia di masa depan.
Thomas Doll sudah memasuki musim kedua berkecimpung di Liga Indonesia.
Pelatih asal Jerman itu melatih Persija sejak April 2022.
Pada Liga 1 2022-2023, Thomas Doll membawa Persija finis di posisi kedua klasemen dengan 66 poin.
Ia mampu membawa Persija bermain apik di musim tersebut.
Saat ditanya apakah tertarik untuk melatih timnas Indonesia, ia mengaku untuk saat ini masih fokus ke Persija Jakarta.
Melansir dari Transfermrkt, kontrak Thomas Doll dengan Persija baru akan berakhir pada 30 Juni 2025.
"Fokus saya sekarang adalah Persija. Nanti ketika Persija bilang mereka sudah tidak mau melihat wajah saya lagi, Anda tidak pernah tahu," kata Thomas Doll kepada BolaSport.com.
Setahun lebih berada di lingkup sepak bola Indonesia membuat Thomas Doll mengetahui pemain-pemain Indonesia.
Baca Juga: Bojan Hodak Sebut Kepindahannya ke Persib Dikira Prank