Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ganda putra Indonesia, Muhammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana, harus rela tersingkir pada babak kedua Japan Open 2023.
Fikri/Bagas menyerah di tangan unggulan keempat, Aaron Chia/Soh Wooi Yik (Malaysia), di Yoyogi Gymnasium, Tokyo, Kamis (27/3/2023).
Mati kutu sejak awal pertandingan, Fikri/Bagas kalah dengan skor 12-21, 10-21 dalam waktu yang relatif cepat yaitu 25 menit.
Fikri/Bagas memulai pertandingan dengan buruk.
Pasangan Indonesia ini tidak dapat mengembangkan permainan setelah disetir Chia/Soh dengan variasi pukulan mereka.
Unggul di area depan, pasangan juara dunia cukup leluasa dalam membongkar rotasi Fikri/Bagas hingga terus mendulang poin beruntun.
Smes tajam dari Chia menutup paruh gim dengan selisih skor yang jauh 11-3. Dua poin terakhir Fikri/Bagas pun didapat dari kesalahan lawan.
Fikri/Bagas masih belum bisa keluar dari tekanan. Upaya mendorong bola ke baseline tidak banyak membuahkan hasil.
Beberapa kesalahan sendiri makin merugikan Bagas/Fikri. Sempat mendekat, jarak delapan angka kembali muncul saat game point 20-12.
Drive Fikri yang membentur bibir net memaksa dirinya dan Bagas untuk berusaha ekstra pada gim berikutnya.
Sayangnya, saat tuntutan untuk menang hadir pada gim kedua, Fikri/Bagas justru tidak bisa bermain dengan lepas.
Problem juara All England satu kali itu masih soal pengembalian yang tidak mengenai sasaran ataupun gagal menyeberang.
Jarak skor jauh kembali memisahkan Fikri/Bagas dengan lawannya tersebut.
Kali ini tujuh poin harus didaki ganda putra peringkat 14 dunia itu pada paruh terakhir gim kedua setelah tertinggal 4-11 dari Chia/Soh.
Belum ada jawaban dari Fikri/Bagas di sisa pertandingan. Mereka malah makin tertinggal setelah terbawa dalam pola permainan Chia/Soh.
Smes Bagas yang keluar membuat mereka tertinggal 8-20.
Bagas/Fikri hanya bisa membalas dua kali sebelum smes silang ke arah badan dari Soh Wooi Yik gagal diantisipasi dengan baik oleh Bagas.