Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ramai dihujat warga Argentina gara-gara pilih tato Cristiano Ronaldo daripada Lionel Messi, Yamila Rodriguez selamatkan negaranya dari kekalahan di Piala Dunia Wanita 2023.
Sosok Yamila Rodriguez kembali menyita perhatian di Piala Dunia Wanita 2023.
Kali ini bukan lagi soal perdebatan mengenai tato bergambar wajah Cristiano Ronaldo yang ada di kakinya hingga membuat dia dicap anti-Lionel Messi.
Penyerang berusia 25 tahun itu berjasa besar menyelamatkan timnas Argentina dari kekalahan saat melawan Afrika Selatan.
Bertanding pada matchday 2 Grup G di Forsyth Barr Stadium, Dunedine, Jumat (28/7/2023), kedua kubu berbagi skor 2-2.
Hasil seri ini ibarat kemenangan bagi timnas Argentina.
La Albiceleste melakoni comeback hebat setelah tertinggal 0-2 dan menyamakan kedudukan cuma dalam interval 5 menit.
Timnas wanita Afsel unggul berkat sepasang gol Linda Motlhalo (30') dan Thembi Kgatlana (66').
Baca Juga: Lihatlah Messi, Benzema Juga Bisa Debut Fantastis di Al Ittihad dengan Gol Jarak Jauh dan Assist
Namun, gol keren Sophie Braun pada menit ke-74 memicu asa Argentina untuk bangkit.