Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Beda Shin Tae-yong dan Kim Pan-gon Menanggapi Drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026

By Arif Setiawan - Sabtu, 29 Juli 2023 | 08:45 WIB
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya berlaga di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Senin (19/6/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Tanggapan berbeda dikeluarkan oleh pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong dan pelatih timnas Malaysia, Kim Pan-gon terkait hasil drawing Kualifikasi Piala Dunia 2026.

Sebagai informasi, timnas Indonesia dan Malaysia memulai kualifikasi Piala Dunia 2026 dari posisi yang berbeda.

Timnas Indonesia harus menjalani babak pertama kualifikasi dengan melawan Brunei Darussalam.

Skuad Garuda membutuhkan kemenangan untuk melanju ke babak grup.

Bila hal itu terjadi, timnas Indonesia nantinya bersaing di Grup F.

Lawan yang dihadapi yakni ada Irak, Vietnam dan Filipina.

Posisi lebih baik dimiliki oleh timnas Malaysia.

Pasalnya, tim asuhan Kim Pan-gon sudah langsung lolos ke babak grup dengan tergabung dalam Grup D.

Timnas Malaysia harus bersaing dengan Oman, Kyrgyzstan dan pemenang antara Taiwan melawan Timor Leste.

Baca Juga: Profil Pelatih Mario Rivera, Lawan Shin Tae-yong di Kualifikasi Piala Dunia 2026