Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Live Streaming SEA V League 2023 - Start Pukul 17.00 WIB, Tim Voli Putra Indonesia Waspadai Kebangkitan Filipina

By Delia Mustikasari - Sabtu, 29 Juli 2023 | 10:00 WIB
Tim voli putra Indonesia bersorak usai meriaih angka kontra Vietnam pada laga perdana SEA V League 2023 putaran dua yang digelar di Santa Rosa Multi-purpose Complex, Laguna, Filipina, Jumat (28/7/2023) (PBVSI)

Dua pemain yakni Farhan dan Doni Haryono mengalami sakit panas dingin menjelang menghadapi Vietnam

Dia berharap kondisi Farhan dan Doni bisa semakin membaik untuk tampil maksimal ketika melawan Filipina.

"Dan ada dua pemain kita Farhan dan Doni satu hari menjelang pertandingan mengalami kendala panas dingin," kata Erwin menegaskan.

"Hal itu dikarenakan cuaca di Filipina kurang baik hujan dan angin sehingga menggangu kondisi pemain."

"Dan alhamdulillah menjelang pertandingan awal mereka bisa bermain walaupun kondisi masih kurang baik."

Baca Juga: Timnas Voli Indonesia di Grup F, Loudry Maspaitella Belum Bisa Beri Prediksi

"Kami bisa mengatasinya dan mudah-mudahan besok melawan tuan rumah Filipina bisa maksimal," tuturnya menambahkan.

SEA V League 2023 merupakan Kejuaraan Voli tingkat Asia Tenggara yang baru pertama kali digelar untuk kategori putra.

Empat negara yakni Indonesia, Vietnam, Thailand dan Filipina akan ambil bagian dalam format kompetisi penuh dalam dua seri tersebut.

Indonesia akan menghadapi Filipina pada hari kedua penyelenggaraan dari putaran kedua SEA V League 2023, Sabtu (29/7/2023), mulai pukul 17.00 WIB.

Laga lainnya akan mempertemukan Thailand dan Vietnam, mulai pukul 14.00 WIB.