Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

12 Pemain Inti Tim Voli Putra Indonesia untuk Asian Games 2022 Diumumkan Agustus

By Delia Mustikasari - Sabtu, 29 Juli 2023 | 12:15 WIB
Tim voli putra Indonesia pada laga perebutan peringkat kelima AVC Challenge Cup 2023 melawan Australia di di Hall 1 University of Taipei, Taiwan, Sabtu (15/7/2023). (ASIANVOLLEYBALL.NET)

BOLASPORT.COM - Timnas bola voli putra Indonesia akan kembali bersatu melakukan persiapan menghadapi Asian Men's Volleyball Championship 2023 yang berlangsung di Iran pada 19-26 Agustus. 

Turnamen ini merupakan bagian dari persiapan menuju Asian Games 2022 yang akan dilangsungkan di Hangzhou, China, 23 September - 8 Oktober mendatang.

Sebelumnya, Rivan Nurmulki dan kawan-kawan mengikuti AVC Challenge Cup 2023 di Taiwan pada awal Juli.

Sebagian pemain timnas voli putra Indonesia selanjutnya berpartisipasi pada SEA V League 2023 pada 21-23 Juli di Indonesia dan 28-30 Juli di Filipina. 

"Pelatnas di Sentul tetap berlangsung. Teman-teman ini bukan pelatnas yang menjadi masalah. Artinya, jam terbang anak-anak yang harus ditambah dan mental bertanding di luar negeri," kata Manajer pelatnas bola voli Indonesia, Loudry Maspaitella, lewat sambungan telepon. 

"Kalau secara persiapan fisik mulai dari Livoli, Proliga, mereka sudah latihan terus. Nah, pengalaman bertanding internasional itu yang membuat mereka menjadi lebih matang," ujar Loudry.

"Pengalaman di AVC kemarin kalah dari Thailand setidaknya menambah pengalaman bahwa kami bukan siapa-siapa. Kami juga bisa kalah dan tetap harus waspada.

Menurut legenda setter Indonesia itu, dengan adanya SEAVA League putran 1 dan 2 meski tidak semuanya diisi oleh pemain timnas tetap memberi keuntungan menambah jam terbang, terutama bagi pemain muda.

"Namun, sebagian besar pemain timnas ada di sana. Selain jam terbang dan menambah kerjasama, nanti Agustus kumpul lagi, latihan lagi bersama."

"Artinya, Asian Games ini adalah event penting, tetapi ada beberapa pemain muda yang harus dibekali pengalaman supaya pada 2024-2025 mereka menjadi matang," tutur Loudry.