Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Japan Open 2023 - An Se-young Makin Menakutkan, Pijak Final ke-10 Tahun Ini

By Nestri Y - Sabtu, 29 Juli 2023 | 16:18 WIB
Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young, saat berlaga pada partai final Indonesia Masters 2023 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu, 29 Januari 2023. (TOMMY NICOLAS/BOLASPORTCOM)

BOLASPORT.COM - Tunggal putri terbaik Korea Selatan, An Se-young makin dominan setelah melesat ke final Japan Open 2023.

Kedigdayaan An Se-young masih belum terbendung pada gelaran Japan Open 2023.

Di turnamen bertaraf World Tour Super 750 ini An Se-young melanjutkan konsistensinya yang sangat luar biasa.

An merebut tiket final setelah sukses menundukkan Tai Tzu Ying (Taiwan) pada semifinal yang berlangsung di Yoyogi 1st Gymnasium, Tokyo, Jepang, Sabtu (29/7/2023).

Pemain berusia 22 tahun tersebut menang dengan meyakinkan. Skor akhir 21-17, 21-12 menutup pertandingan selama 45 menit itu.

Kemenangan tersebut semakin mempertajam keunggulan An dalam rekor pertemuan dengan sang mantan ratu bulu tangkis menjadi 8-2.

Bahkan, hasil ini merupakan kemenangan keempat An atas Tai Tzu Ying yang notabene anggota lain dari Fantastic 4 di tunggal putri pada tahun ini.

Sebelumnya ia juga memenangi duel dengan Tai Tzu Ying ketika berjumpa di Sudirman Cup 2023, Singapore Open 2023, dan Korea Open 2023.

Baca Juga: Japan Open 2023 - Balas Dendam Menyakitkan atas Duo Menara Reborn, Ganda Putra Tuan Rumah di Ambang Sejarah

Hasil impresif itu tak sekadar mengantarkan An Se-young menuju laga puncak Japan Open 2023, tetapi juga menambah daftar panjang rekor fantastis An sepanjang tahun 2023.