Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

4 Pemain Diaspora Perkuat Timnas U-17 Indonesia Lawan Barcelona dan Kashima Antlers

By Metta Rahma Melati - Rabu, 2 Agustus 2023 | 09:45 WIB
Welber Jardim baru saja mengantarkan klubnya, Sao Paulo U-16 juara Copa Criciuma U-17 2023 pada Sabtu (1/7/2023). (INSTAGRAM.COM/WELBER07OFFICIAL)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti mengumumkan 34 pemain untuk pertandingan uji coba melawan Barcelona Juvenil A dan Kashima Antlers U-18.

Pertandingan uji coba timnas U-17 Indonesia melawan Barcelona Juvenil A akan digelar di Stadion Gusti Ngurah Rai, Rabu (2/8/2023).

Sementara laga melawan Kashima Antlers U-18 digelar di venue yang sama pada Sabtu (5/8/2023).

Menghadapi dua pertandingan itu, timnas U-17 Indonesia telah berangkat ke Bali pada Minggu (30/7/2023).

Selain dua uji coba itu, mereka akan melanjutkan pemusatan latihan.

Bima Sakti memanggil 34 pemain untuk menghadapi dua laga uji coba.

Di antaranya ada empat pemain diaspora.

Berikut keempat pemain diaspora yang dipanggil:

Aaron Liam Suitela

Aaron Liam Suitela adalah satu-satunya pemain diaspora yang tersisa dari pemanggilan sebelumnya.