Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Update Line-up MotoGP 2024 - Alex Rins Aset Baru Yamaha, Murid Rossi Jadi Korban Pertama Bursa Pembalap

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Kamis, 3 Agustus 2023 | 12:00 WIB
Dari kiri ke kanan,, Fabio Quartararo (Monster Energy Yamaha), Alex Rins (LCR Honda), Luca Marini (Mooney VR46) di podium balapan MotoGP Americas 2023 di Circuit of The Americas, Minggu (16/4/2023). (MOTOGP.COM)

BOLASPORT.COM - Monster Energy Yamaha menjadi tim yang membuat pergerakan pertama dalam bursa pembalap MotoGP dengan mengumumkan amunisi anyar.

Adalah Alex Rins, sosok yang akan mendampingi Fabio Quartararo di tim Pabrikan Garpu Tala pada MotoGP 2024.

Yamaha berhasil meyakinkan Rins untuk melepas kontraknya lebih cepat dengan Honda dan bergabung bersama mereka.

Baca Juga: Marc Marquez Ingatkan Kesetiaannya ke Honda Saat Alex Rins Berkhianat

Rins seharusnya masih terikat dengan Honda sampai 2024. Akan tetapi, kabarnya dia punya hak pindah jika mendapatkan tawaran dari tim pabrikan.

Di Honda Rins cuma memperkuat tim satelit yaitu LCR.

Meski demikian, Rins telah unjuk gigi dengan memenangi balapan MotoGP Americas pada April lalu. Ini masih menjadi kemenangan satu-satunya Honda sejak 2022.

Rins mengukuhkan statusnya sebagai pembalap jagoan.

Walau belum pernah menjadi juara dunia, dia sering menang lomba tepatnya sebanyak 18 kali dengan 6 di antaranya diraih di kelas para raja.

Managing Director Yamaha Motor Racing, Lin Jarvis, menaruh keyakinan besar kepada Rins. Jarvis menyebut rekrutan anyarnya ini sebagai aset berharga.