Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Top Skor Liga 1 setelah Persib Imbang Lawan Bali United

By Metta Rahma Melati - Kamis, 3 Agustus 2023 | 21:45 WIB
Selebrasi Jefferson Assis saat laga Bali United Vs Madura United di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, pada Sabtu (15/7/2023). (TWITTER.COM/BALIUTD)

BOLASPORT.COM - Klasemen top skor sementara Liga 1 2023-2024 tak mengalami perubahan setelah tiga pertandingan pekan keenam dimainkan hari ini, Kamis (3/8/2023).

Hari ini, pekan keenam dimulai dengan partai PSM Makassar melawan Persik Kediri di Stadion Gelora BJ Habibie pukul 15.00 WIB.

Hasilnya, PSM kalah dengan skor 1-2 dari Persik.

Gol Persik di cetak oleh Krisna Bayu Otto (52') dan Jefinho (54').

Berkat satu tambahan gol itu, Jefinho sudah mengemas dua gol sejauh ini.

Begitu pula dengan Bayu Otto yang juga mengemas dua gol.

Sementara gol PSM dicetak oleh Yuran Fernandes pada menit ke-27.

Bagi Yuran itu adalah gol pertamanya di musim ini.

Gol dari ketiga pemain itu tidak mengubah daftar top skor.

Baca Juga: Hasil Liga 1 - Persib Imbangi Bali United, Debut Bojan Hodak dan Levy Mandinda belum Bisa Bikin Patahkan Rekor Buruk