Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Timnas voli putri Indonesia meraih hasil minor pada laga perdana putaran kesatu SEA V League 2023 melawan Thailand.
Skuad garuda menjalani laga pertama SEA V League 2023 dengan berjumpa Thailand yang merupakan kontestan VNL 2023 pada Jumat (4/8/2023).
Berlaga di Vinh Phuc, Vietnam, Indonesia tampil lepas meski akhirnya harus mengakui ketangguuhan Thailand dengan skor 0-3 (24-26, 24-26, 25-20).
Jalannya pertandingan
Set pertama berjalan sengit tatkala Indonesia dan Thailand saling berbagi angka hingga dua kali.
Momentum keunggulan didapat Indonesia sebelum servis dari Aulia Suci Nurfadila digagalkan oleh Thailand.
Tim garuda mendapatkan momen menambah keunggulan namun spike dari Hanny Budiarti berhasil digagalkan pertahanan lawan.
Smes keras Thanapan Wimonrat kian memperlebar jarak Thailand dengan Indonesia.
Pertahanan Indonesia kembali dibombardir oleh Janthawisut Sasipapron yang berposisi sebagai Outside hitter.
Sempat mengancam, Indonesia kembali tertinggal setelah sang Libero Dita Azizah dibuat mati langkah.