Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain timnas Indonesia, Rafael Struick, mendapatkan julukan baru pasca membela skuad Garuda.
Struick mendapatkan kesempatan untuk debut bersama skuad Garuda pada FIFA Matchday Juni lalu.
Pelatih Shin Tae-yong menurunkan pemain tersebut saat pertandingan melawan Palestina dan Argentina.
Menariknya, pemain berusia 20 tahun tersebut memiliki cerita yang cukup panjang sebelum mendapatkan caps bersama timnas Indonesia.
Dia sebenarnya diproyeksikan untuk tampil di Piala Dunia U-20 2023 yang batal digelar di Indonesia.
Namun, Struick dan Ivar Jenner memutuskan untuk tetap menjadi WNI dan kesempatan debut bersama skuad Garuda akhirnya datang.
Baca Juga: 2 Pemain yang Dianggap Berperan Penting bagi Ivar Jenner di FC Utrecht Usai Perpanjangan Kontrak
Saat kembali ke Belanda, Struick mendapatkan sambutan yang hangat dari klubnya yakni ADO Den Haag.
Dia bahkan dijuluki superstar oleh rekan setimnya tersebut.
"Ketika saya datang pada hari pertama persiapan."