Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Legenda Man United Peringatkan Haaland, Sindrom Musim Kedua Bisa Berbahaya

By Sri Mulyati - Minggu, 6 Agustus 2023 | 07:15 WIB
Erling Haaland mendapat peringatan dari legenda Manchester United tentang sindrom musim kedua yang bisa berbahaya. (FRANCK FIFE/AFP)

BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Peter Schmeichel, memberikan peringatan ke Erling Haaland mengenai sindrom musim kedua yang bisa berbahaya bagi kariernya.

Erling Haaland tidak bisa menatap musim baru dengan tenang meski sudah memiliki modal berharga.

Striker Man City tersebut melalui musim perdana di Liga Inggris dengan cemerlang.

Bersama Man City, Erling Haaland mampu mencetak 36 gol dalam satu musim di Liga Inggris.

Catatan tersebut menjadi rekor gol terbanyak di Liga Inggris dalam satu musim.

Haaland lalu melengkapinya dengan meraih treble winner bersama Man City.

Segala prestasi ini membuat striker asal Norwegia tersebut semakin dewasa.

Pengalaman musim sebelumnya tentu mengajari Haaland banyak hal yang membuatnya semakin berkembang.

Baca Juga: Community Shield - Pep Guardiola Tak Sabar Kembali Ramaikan Lemari Trofi Man City

Peter Schmeichel yang lebih berpengalaman punya pendapat berbeda dan meminta sang striker tetap berhati-hati.