Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

SEA V League 2023 - Pelatih Vietnam Umbar Masalah 4T, Indonesia Naik Tingkat Saat Putaran 2?

By Agung Kurniawan - Selasa, 8 Agustus 2023 | 09:00 WIB
Kapten timnas voli putri Vietnam, Tran Thi Thanh Thuy, sedang melancarkan spike pada pertandingan AVC Challenge Cup 2023 di GOR Tri Dharma, Gresik, Jawa Timur (ASIANVOLLEYBALL.NET)

BOLASPORT.COM - Timnas bola voli putri Vietnam, diperkirakan tidak akan diperkuat para pemain utama mereka pada putaran kedua SEA V League 2023.

SEA V League 2023 kategori putri akan menggelar rangkaian pertandingan pada putaran kedua di Chiang Mai, Thailand akhir pekan ini.

Menghadapi putaran kedua SEA V League 2023 ini, Vietnam diperkirakan akan tampil dengan kekuatan yang berbeda dari sebelumnya.

Tim besutan Nguyen Tuan Kiet tersebut yang menjadi tuan rumah pada putaran pertama pekan kemarin berhasil keluar sebagai runner-up.

Vietnam tampil garang melalui sang kapten, Tran Thi Than Thuy (4T) dengan menorehkan catatan dua kemenangan dan satu kekalahan.

Dua kemenangan tersebut didapat ketika Vietnam menghancurkan Filipina dan Indonesia dengan skor sama yakni 3-1.

Adapun satu kekalahan didapat Vietnam saat berjumpa Thailand yang akhirnya keluar sebagai juara pada putaran pertama SEA V League 2023.

Dalam pertandingan melawan Thailand, sorotan mengarah kepada 4T yang dinilai tidak tampil seperti biasanya.

4T yang menjadi tulang punggung serangan Vietnam dinilai mengalami penurunan sehingga Vietnam harus menyerah dengan skor 1-3.

Baca Juga: Jadwal Voli Asian Games 2022 - Indonesia Bisa Panaskan Mesin Sebelum Jumpa Jepang