Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

De Gea Tak Masuk Hitungan, Real Madrid Pilih Incar Tembok Kokoh Piala Dunia 2022

By Sri Mulyati - Jumat, 11 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Kiper Sevilla, Yassine Bounou, tembok kokoh Piala Dunia 2022 yang dipilih Real Madrid daripada David de Gea. (TWITTER.COM/THEUTDJOURNAL)

BOLASPORT.COM - Real Madrid tidak memasukkan David de Gea ke dalam hitungan kiper baru dan lebih memilih mengincar tembok kokoh di Piala Dunia 2022.

David de Gea harus kembali kecewa karena tidak akan dipinang klub baru dalam waktu dekat.

Manchester United memutuskan untuk melepas David de Gea setelah kontraknya habis pada 30 Juni 2023.

Sejak saat itu, nama sang kiper seperti ditelan bumi karena belum dikaitkan dengan klub lain.

Rumor baru muncul dalam 24 jam terakhir menyusul cedera kiper Real Madrid, Thibaut Courtois.

Thibaut Courtois menderita robek ACL saat mengikuti sesi latihan bersama klubnya.

Kondisi tersebut memaksa ia untuk absen dalam waktu yang panjang.

Real Madrid pun harus segera mencari kiper baru sebelum bursa transfer ditutup.

Baca Juga: Mbappe Tetap Egois, Puluhan Orang Tak Berdosa di PSG Bisa Kena PHK

De Gea sempat dikabarkan masuk sebagai kandidat mengingat sejarah panjang keduanya.