Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Performa kurang maksimal membuat tim nasional bola voli Indonesia menutup SEA V League 2023 dengan sejumlah catatan.
Penampilan yang cukup kompetitif pada putaran pertama tidak dapat diulangi Indonesia dalam rangkaian pertandingan di Chiangmai, Thailand, 11-13 Agustus 2023.
Pada pertandingan pertama para Srikandi Tanah Air sudah harus menyerah di tangan Vietnam dengan skor telak 0-3 (25-19, 25-22, 25-10).
Ini menjadi kekalahan terburuk Indonesia dari Vietnam yang dianggap sebagai rival paling seimbang di kawasan Asia Tenggara pada tahun ini.
Saat semifinal SEA Games 2023 dan final AVC Challenge Cup 2023 Indonesia mampu memaksa Vietnam berjuang hingga akhir dengan skor tipis 2-3.
Adapun saat putaran pertama SEA V League 2023, Indonesia, yang turut diperkuat empat pemain debutan, masih bisa memberi perlawanan walau akhirnya takluk 1-3.
Indonesia tidak dapat memanfaatkan rotasi yang dilakukan Vietnam dengan menarik sejumlah pemain inti termasuk sang kapten, Tran Thi Than Thuy.
Perlawanan yang diberikan Wilda Siti Nurfadhilah dkk. pada pertandingan kedua menghadapi Thailand juga belum cukup.
Tim Merah Putih kembali menelan kekalahan 0-3 sehingga peringkat tiga kembali menjadi hasil terbaik yang bisa diperjuangkan di laga terakhir.
Beruntung, kemenangan dapat diraih di laga terakhir walau tidak dengan mudah.
Filipina sanggup membuat kejutan ketika merebut set pertama. Indonesia pun harus bersusah payah untuk mencegah kebangkitan Filipina pada set keempat.
Kemenangan 3-1 membawa Indonesia menempati peringkat ketiga seperti ketika putaran pertama SEA V League 2023.
Eko Waluyo selaku pelatih timnas putri kali ini belum puas dengan penampilan anak asuhnya.
Menurutnya timnas putri yang sedang mengombinasikan pemain senior dan junior masih harus ditambah jam terbangnya di turnamen internasional.
Baca Juga: Hijab Bukan Halangan, Wawancara Megawati Hangestri Bersama Media Korea
"Penampilan malah kurang baik hari ini," ujar Eko dalam keterangan resmi dari PBVSI.
"Kurang lepas mainnya dan kondisi memang agak turun. Mental tanding untuk yg pemain-pemain muda, mereka harus ditambah jam terbang dan latihan jangka panjang."
Indonesia mau tidak mau harus berbenah jika tidak ingin kehilangan posisi dalam persaingan bola voli putri di ASEAN.
Kekalahan dari Vietnam yang selama ini dianggap sebagai rival terdekat menjadi alarm. Lebih-lebih ini dibarengi dengan perlawanan dari tim underdog seperti Filipina.
"Kita jangan terlena karena Filipina sudah mulai berbenah," imbuh Eko.
Memberikan jam terbang kepada timnas putri menjadi pekerjaan rumah. Momentum bagus dari keberhasilan tim mencapai final AVC Challenge Cup 2023 jangan sampai terputus.
Wilda dkk. masih belum memiliki agenda internasional setelah SEA V League 2023.
Berbeda dengan timnas putra, timnas putri Indonesia tidak akan bertanding dalam Kejuaraan Bola Voli Asia 2023 dan Asian Games 2022.
Di sisi lain, Thailand dan Vietnam mengirimkan skuad bola voli putri ke kedua ajang.
Filipina juga direncanakan berpartisipasi saat Kejuaraan Bola Voli Asia Putri 2023 dihelat pada 30 Agustus-6 September di Nakhon Ratchasima, Thailand.
REKAP PUTARAN PERTAMA SEA V LEAGUE 2023
Jadwal dan Hasil
11 Agustus 2023
Vietnam 3-0 Indonesia (25-19, 25-22, 25-10)
Filipina 0-3 Thailand (15-25, 17-25, 18-25)
12 Agustus 2023
Vietnam 3-1 Filipina (25-19, 25-27, 31-29, 25-14)
Indonesia 0-3 Thailand (23-25, 20-25, 16-25)
13 Agustus 2023
Filipina 1-3 Indonesia (25-22, 21-25, 22-25, 24-26)
Thailand 3-0 Vietnam (25-15, 25-23, 25-22)
Klasemen Akhir
POS | TIM | P | M | K | POIN | SET | POIN |
1 | Thailand | 3 | 3 | 0 | 9 | 9-0 | 225-169 |
2 | Vietnam | 3 | 2 | 1 | 6 | 6-4 | 241-215 |
3 | Indonesia | 3 | 1 | 2 | 3 | 3-7 | 208-242 |
4 | Filipina | 3 | 0 | 3 | 2 | 2-9 | 231-279 |
Penghargaan Individu
Pemain Terbaik
Setter Terbaik
Outside Hitter Terbaik
Middle Blocker Terbaik
Opposite Terbaik
Libero Terbaik