Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Man United Vs Wolves - Tak Mau Ambil Risiko, Ten Hag Enggan Paksakan Rasmus Hojlund Tampil

By Raka Kisdiyatma Galih - Senin, 14 Agustus 2023 | 11:00 WIB
Striker baru Manchester United, Rasmus Hojlund, yang diutus tugas khusus menjadi striker preman. (TWITTER.COM/MANUTD)

BOLASPORT.COM - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, tak mau mengambil risiko dengan memaksakan Rasmus Hojlund yang tengah mengalami cedera tampil menghadapi Wolverhampton Wanderers.

Manchester United akan segera memulai petualangannya pada musim 2023-2024.

Man United bakal mengawalinya dengan menantang Wolverhampton Wanderers dalam laga pekan perdana Liga Inggris.

Duel tersebut dijadwalkan digelar di Old Trafford, Senin (14/8/2023) waktu setempat atau Selasa pukul 02.00 WIB.

Kemenangan jelas menjadi target utama Setan Merah pada pertandingan ini.

Soalnya, hasil positif bisa meningkatkan kepercayaan diri para pemain Man United dalam menghadapi laga-laga selanjutnya.

Oleh sebab itu, Manchester United diyakini bakal menurunkan seluruh pemain terbaiknya, termasuk para rekrutan barunya.

Baca Juga: Chelsea Ditahan Imbang Liverpool, Pochettino Kecewa Berat dan Bilang The Blues Pantas Menang

Klub milik keluarga Glazer itu sejauh ini telah memboyong Mason Mount, Andre Onana, dan Rasmus Hojlund.

Mount dan Onana telah mencatatkan penampilan di beberapa laga uji coba pramusim United.