Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kabar Baik dari Shayne Pattynama di Eropa, Catatkan Rekor Keren 810 Menit

By Metta Rahma Melati - Selasa, 15 Agustus 2023 | 11:00 WIB
Pemain Timnas Indonesia Shayne Pattynama berduel dengan Julian Alvarez di SUGBK, Senin (19/6/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kabar baik datang dari bek timnas Indonesia, Shayne Pattynama di Eropa.

Kabar baiknya, Shayne Pattynama turut membawa Viking FK kembali meraih kemenangan di kasta teratas kompetisi Norwegia.

Shayne Pattynama masuk dalam starting line-up saat Viking FK mengalahkan Lillestrom dengan skor 3-1 di Arasen Stadion, Minggu (13/8/2023).

Tiga gol Viking FK dicetak oleh Nick D'Agostino pada menit ke-51, Lars Jorgen Salvesen (68'), dan Markus Solbakken (33').

Satu gol Lillestrom dicetak oleh Thomas Lehne Olsen pada menit 90+1.

Dalam pertandingan itu, Shayne Pattynama bermain sepanjang pertandingan di posisi bek sayap kiri.

Setelah pertandingan, Shayne Pattynama memberikan tanggapannya.

"Hari tandang terasa seperti pertandingan kandang!," tulis Shayne Pattynama dalam unggahan instagramnya.

Baca Juga: Segrup dengan Timnas U-23 Indonesia, Target Final Jadi Tantangan Pemain Malaysia di Piala AFF U-23 2023

"Kemenangan besar dan dukungan besar lagi dari para penggemar."