Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Pemain Tottenham Hotspurs U-18, Gabriel Han Willhoft King, kemungkinan besar batal membela timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.
Pasalnya, Gabriel Han Willhoft King harus dinaturalisasi terlebih dahulu oleh PSSI.
Gabriel Han Willhoft King merupakan pemain berdarah Indonesia, dimana ibunya berasal dari Yogyakarta dan ayahnya orang Inggris.
Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, tertarik dengan Gabriel Han Willhoft King.
Bima Sakti ingin Gabriel Han Willhoft King bisa membela timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023.
Komunikasi PSSI dengan Tottenham Hotspurs U-18 sepertinya sudah dilakukan.
Sayangnya, pemain berposisi gelandang tengah itu tidak kunjung datang ke Indonesia.
Update terbaru Bima Sakti mengatakan bahwa pemain berpostus 174 cm itu berat untuk membela Garuda Asia.
Hal ini karena Gabriel Han Willhoft King pernah tercatat membela timnas U-16 Inggris.
Gabriel Han Willhoft King pun harus dinaturalisasi terlebih dahulu dan melakukan perpindahan proses antar federasi.
Waktu yang mepet dengan Piala Dunia U-17 2023 membuat Bima Sakti menyerah.
Gabriel Han Willhoft King pun batal memperkuat timnas U-17 Indonesia di Piala Dunia U-17 2023 yang akan bergulir pada 10 November sampai 2 Desember mendatang.
"Dia sudah bermain di timnas U-16 Inggris."
"Kalau perlu dinaturalisasi, ya naturalisasi saja."
Baca Juga: Shin Tae-yong Bawa Kabar Baik Bagi Timnas U-23 Indonesia Jelang Piala AFF U-23 2023
"Tapi bisa gak sampai November selesai proses naturalisasinya, kan sudah mepet," ucap Bima Sakti kepada awak media termasuk BolaSport.com.
Lebih lanjut Bima Sakti berbicara tentang Althaf Fawwaz Khan.
Pemain dari akademi Barcelona itu kemungkinan besar juga tidak akan memperkuat timnas U-17 Indonesia.
Althaf sebelumnya sudah dipanggil Bima Sakti untuk menjalani pemusatan latihan (TC) di Jakarta, Bali, dan Solo.
Bima Sakti juga sudah melihat secara langsung pemain berposisi bek sayap tersebut.
Pelatih asal Balikpapan, Kalimantan Timur, itu tampaknya masih kurang puas dengan permainan Althaf.
Sejauh ini, Bima Sakti baru bisa memastikan dua pemain Diaspora yang akan dibawa ke Jerman hanya Welber Jardim dan Aaron Suitela.
Baca Juga: Eksperimen Terbaru Shin Tae-yong di Timnas U-23 Indonesia, Siapkan Opsi Pengganti Pratama Arhan
Timnas U-17 Indonesia rencananya akan menggelar pemusatan latihan (TC) di Jerman pada September sampai Oktober 2023.
Sebelum ke Jerman, timnas U-17 Indonesia akan uji coba melawan Korea Selatan U-17 di Jakarta pada 30 Agustus 2023.
"Kami sudah mencoba dia beberapa kali."
"Sebenarnya dia pemain bagus tapi butuh adaptasi lagi," kata Bima Sakti.