Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
Baca Juga: Erick Thohir Ungkap Jerman Siap Uji Coba Lawan Timnas U-17 Indonesia
Selain kondisi fisik pemain, Frank Wormuth juga mengakui ada beberapa posisi pemain yang belum terisi.
Pencarian pemain terbaik tak mudah dilakukan, apalagi untuk mencari setiap posisi.
“Masih ada beberapa posisi yang harus kami isi, itulah alasan mengapa kami melakukan seleksi, mini game, dan uji coba untuk semua pemain,” kata Wormuth.
“Mungkin kami akan menemukan pemain yang bisa mengisi dan melengkapi 11 anggota tim terbaik atau 20 terbaik untuk turnamen nanti dari seleksi ini,” ucapnya.
Lebih lanjut, setelah menyoroti beberapa catatan ini, Wormuth mengaku hanya akan membawa pemain-pemain terbaik ke Jerman.
Dari sekian banyak seleksi yang dilakukan, dia menyebut hanya akan ada beberapa pemain yang dibawa.
Pemain yang tak lolos seleksi dipastikan tak akan dibawa.
Baca Juga: Erick Thohir Minta Bima Sakti Segera Tentukan Pemain Inti Timnas U-17 Indonesia
Hanya pemain-pemain terbaik dan sesuai dengan karakter timnas Indonesia yang bakal diboyong ke Jerman.
Rombongan timnas U-17 Indonesia ini direncanakan bertolak ke Jerman pada awal September 2023.
“Kami akan terbang ke Jerman selepas seleksi, kami akan berada di sana selama lima minggu, lalu akan membentuk tim utama untuk Piala Dunia U-17,” tutur Frank Wormuth.
“Tetapi, kami hanya akan membawa 20 plus 3 pemain, jadi beberapa pemain tak akan dibawa,” pungkasnya.