Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Voli Asia 2023 - Kecolongan 1 Set, Indonesia Gebuk Kazakhstan dan Lolos Babak 12 Besar

By Wahid Fahrur Annas - Minggu, 20 Agustus 2023 | 18:46 WIB
Timnas voli putra Indonesia jelang melawan China pada laga perdana Kejuaraan Voli Asia 2023 di Hall 2 Ghadir Arena, Urmia, Iran, Sabtu (19/8/2023). (AVCVOLLEYBALL.NET)

Namun momentum lebih dulu diambil Indonesia untuk unggul satu angka pada technical time out pertama.

Selepas itu, Indonesia bermain semakin percaya diri dengan memperbesar keunggulan menjadi enam angka pada 16-10 dan terus unggul hingga 19-12.

Rentetan poin Indonesia bahkan tak terhenti saat Farhan menjadi eksekutor service hingga mecatatkan dua kali ace.

Indonesia cukup mudah menutup set ketiga dengan kemenangan 25-12 yang diakhiri block yang baik dari Hendra Kurniawan.

Baca Juga: Klasemen Kejuaraan Voli Asia 2023 - Farhan Halim Langsung Panas, Bekal Indonesia ke Babak 12 Besar

Pada set keempat laga kembali berlangsung ketat hingga skor berimbang pada 6-6.

Namun Indonesia lagi-lagi mampu memperlebar jarak setelah unggul pada technical time out pertama dengan skor 8-6.

Fahri Septian baru saja dimainkan saat Indonesia telah memimpin pada skor 14-10.

Keunggulan masih tetap dipertahankan Indonesia dengan cukup nyaman dengan skor 20-15.

Namun para pemain Indonesia sempat terlena saat Kazakhstan mampu memangkas ketertinggalan menjadi dua angka untuk mengubah skor menjadi 20-22.

Meski begitu Indonesia akhirnya mengakhiri laga dengan skor 25-21.

Tambahan tiga angka poin memastikan Indonesia mengamankan tiket ke babak 12 besar setelah mengoleksi 1 kemenangan dan 4 poin.

Satu poin didapat Indonesia dari laga pertama karena berhasil memaksa China bertanding hingga set kelima walau kalah 2-3.

Indonesia tak perlu lagi memikirkan hasil dari laga Kazakhstan vs China yang berlangsung esok hari karena Kazakhstan maksimal hanya bisa mendapat 1 kemenangan dan 3 poin.

Tim besutan Jeff Jiang Jie hanya tinggal menunggu status lolos dari babak penyisihan apakah sebagai juara grup atau runner-up.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P