Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2023 - 4 Kontestan Mundur, Termasuk Sosok yang Akhir-Akhir Ini Repotkan Apriyani/Fadia

By Wahid Fahrur Annas - Senin, 21 Agustus 2023 | 07:00 WIB
Ganda putri Thailand, Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard, merayakan kemenangan bersama usai mengalahkan Jeong Na-eun/Kim Hye-jeong dari Korea Selatan pada semifinal BWF World Tour Finals di Bangkok, Thailand, 10 Desember 2022. (LILLIAN SUWANRUMPHA/AFP)

BOLASPORT.COM - Tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting, bukan satu-satunya pemain yang mengundurkan diri dari Kejuaraan Dunia 2023.

Total empat penampil mundur jelang bergulirnya Kejuaraaan Dunia 2023 yang dihelat di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, mulai Senin (21/8/2023).

Di Tanah Air, kabar mundurnya Anthony Ginting paling mencuri sorotan.

Baca Juga: Klasemen Kejuaraan Asia 2023 - Sampai Jumpa di Babak 12 Besar, Indonesia Lolos Duluan bersama Jepang

Selain karena statusnya sebagai tunggal putra terbaik Indonesia saat ini, Anthony mundur karena masih dalam situasi berkabung usai sang Ibunda, Lucia Sriati, meninggal dunia.

Anthony sendiri menjadi unggulan kedua di turnamen bulu tangkis mayor ini.

Sementara itu, sebagaimana dikutip dari laman BWFBadminton.com, empat kontestan lain juga batal bertanding di Kejuaraan Dunia 2023.

Di tunggal putri, Qi Xuefei dari Prancis memutuskan absen sehingga menguntungkan calon lawannya yaitu Yeo Jia Min dari Singapura.

Pada sektor ganda putra, Korea Selatan kehilangan salah satu amunisinya yaitu Choi Sol-gyu/Kim Won-ho.

Juara German Open tersebut belum bertanding sejak Indonesia Open 2023 pada Juni lalu.

Sebelum Kejuaraan Dunia 2023, mereka juga mengundurkan diri dari turnamen kandang mereka yaitu Korea Open 2023.

Mundurnya Choi/Kim memberikan keuntungan besar bagi pasangan kuda hitam dari Malaysia yaitu Man Wei Chong/Kai Wun Tee.

Kampiun Taipei Open 2023 langsung lolos ke babak 16 besar apabila mengalahkan Lucas Corvee/Ronan Labar (Prancis) di babak 64 besar.

Kejuaraan Dunia dimulai dari babak 64 besar. Adapun pemain unggulan seperti Choi/Kim lolos otomatis ke babak 32 besar.

Unggulan lain yang mundur adalah Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand).

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Moral Tinggi Iringi Langkah Pemain Indonesia ke Babak Pembuka

Sosok yang berhasil merepotkan andalan Indonesia, Apriyani Rahayu/Siti Fadia Silva Ramadhanti, akhir-akhir ini itu juga tidak jadi bertanding.

Aimsaard bersaudara mengalahkan Apriyani/Fadia dalam dua pertemuan terakhir di Kejuaraan Asia 2023 dan Australian Open 2023.

Kontestan yang diuntungkan adalah Kirsten de Wit/Alyssa Tirtosentono (Belanda) dan Aminath Nabeeha Abdul Razzaq/Fathimath Nabaaha Abdul Razzaq (Maladewa).

Salah satu dari dua pasangan yang akan berhadapan di babak 64 besar ini juga akan melompati babak 32 besar karena tidak ada lawan di sana.

Berikut Pemain yang Mundur dari Kejuaraan Dunia 2023

Tunggal Putra

- Anthony Sinisuka Ginting (Indonesia)

Tunggal Putri

- Qi Xuefei (Prancis)

Ganda Putra

- Choi Sol-gyu/Kim Won-ho (Korea Selatan)

Ganda Putri

- Benyapa Aimsaard/Nuntakarn Aimsaard (Thailand)

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Penantang gelar dan Kuda Hitam Sektor Tunggal Putra, dari Axelsen hingga Jonatan Christie

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P