Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Pelatih Timor Leste Puji Ramadhan Sananta, Pemain Paling Tinggi Fighting Spiritnya Saat Timnas U-23 Indonesia Menang Tipis

By Bagas Reza Murti - Minggu, 20 Agustus 2023 | 23:48 WIB
Pelatih Timnas U-23 Timor Leste, Park Sun-tae dalam konferensi pers pasca-laga lawan Timnas U-23 Indonesia di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8/2023). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih Timor Leste, Park Sun-tae memberikan kredit khusus untuk Ramadhan Sananta yang dinilai paling bersemangat dibanding pemain Indonesia lainnya.

Laporan Langsung Wartawan BolaSport.com, Bagas Reza Murti dari Rayong, Thailand.

Timnas U-23 Indonesia menang tipis 1-0 atas Timor Leste dalam laga kedua grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8/2023).

Gol kemenangan Garuda Muda diciptakan oleh penyerang Persis Solo, Ramadhan Sananta.

Hasil ini membuat timnas U-23 Indonesia masih membuka peluang lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Peluang Timnas U-23 Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF U-23 2023, Nasib Masih di Ujung Tanduk

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Penyerang timnas U-23 Indonesia, Ramadhan Sananta melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang timnas U-23 Timor Leste di pada babak penisihan Grup B Piala AFF U-23 2023, Minggu (20/8/2023).

Namun nasib Indonesia bergantung pada hasil tim lain di grup A dan C yang baru dipertandingkan besok.

Pelatih Timor Leste, Park Sun-tae mengakui pemainnya sudah memberikan usaha terbaik saat lawan timnas U-23 Indonesia.

"Hari ini pertandingan yang baik, dari sisi Timor Leste kami telah memberikan semua usaha untuk memenangi pertandingan," kata Park Sun-tae dalam konferensi pers pasca-laga lawan Indonesia.

"Bagaimanapun, kita tidak beruntung, Semoga beruntung untuk Indonesia."

"Kami berharap di laga selanjutnya mendapat hasil yang lebih baik," tambahnya.

Park Sun-tae juga memuji penyerang timnas U-23 Indonesia yang juga jadi pencetak gol kemenangan ke gawang timnya, Ramadhan Sananta.

Dengan tambahan gol ini, Sananta kini telah mengoleksi 2 gol dan masuk jajaran top scorer di Piala AFF U-23 2023.

Baca Juga: Update Klasemen MotoGP 2023 - Menyedihkan Memang, tapi Akhirnya Marc Marquez Finis Juga

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Ramadhan Sananta dalam konferensi pers pasca-laga timnas U-23 Indonesia Vs Timor Leste di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8/2023).

"Semua pemain (Indonesia) tampil baik," kata Park Sun-tae.

"Tapi dari segi spirit bertanding pemain nomor 9 (Ramadhan Sananta) sangat keluar kasih energinya."

"Fighting spirit tinggi, paling semangat," tambahnya.

Timor Leste masih berpeluang lolos namun harus menang lawan Malaysia di laga terakhir.

Akan tetapi Park Sun-tae mengaku tak terlalu memikirkan hasil karena ia lebih mementingkan pola permainan timnya untuk berkembang ke depan.

"Saya kira tadi kita kita fokus pada warna permainan kita, model pertandingan itu bagaimana, pemain menikmati pertandingan," kata Park Sun-tae.

"Jadi kita tidak fokus pada hasil tapi kita lihat tadi kita punya pemain banyak pemain baru."

Baca Juga: Hasil Piala AFF U-23 2023 - Gol Tunggal Ramadhan Sananta Bawa Timnas U-23 Indonesia Tumbangkan Timor Leste

BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM
Suasana pertandingan antara timnas U-23 Indonesia melawan timnas U-23 Timor Leste dalam babak penyisihan Grup B Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Minggu (20/8/2023).

"Kita coba untuk perbaiki ke depannya, tapi kita coba memenangi laga (lawan Malaysia)," tambahnya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P