Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Ramadhan Sananta panaskan perburuan gelar top skor Piala AFF U-23 2023.
Ramadhan Sananta yang diplot sebagai pemain andalan Timnas U-23 Indonesia di lini depan sukses jadi aktor kunci gol Garuda Muda.
Ramadhan Sananta mencetak satu gol saat Garuda Muda kalah 1-2 dari Malaysia pada laga perdana.
Pada duel lawan Timor Leste, Ramadhan Sananta kembali mencetak gol.
Kali ini gol dari Sananta jadi gol tunggal yang bawa Timnas U-23 Indonesia menang tipis atas Timor Leste.
Sananta bisa saja mencetak dua gol malam itu.
Saat itu striker dari Persis Solo tersebut mencetak gol pada babak kedua lawan Timor Leste.
Tetapi, gol tersebut tidak disahkan wasit usai Sananta dianggap berada dalam posisi offside.
Padahal dalam siaran ulang, terlihat Sananta berdiri dalam posisi onside.
Ramadhan Sananta tidak sendirian di puncak.
Dua golnya membuat dirinya saat ini sejajar dengan Sor Rotana (Kamboja) dan Fergus Tierney (Malaysia).
Ketiga pemain tersebut sama-sama memimpin daftar top skor sementara ini.
Namun kedua pemain tersebut masih punya peluang mencetak tambahan gol di fase grup.
Kamboja akan menghadapi Thailand pada Senin (21/8/2023) sedangkan Malaysia bertemu Timor Leste pada Selasa (22/8/2023).
Dua laga tersebut bisa jadi kesempatan bagi Rotana dan Tierney untuk menambah koleksi gol.
Nasib Ramadhan Snanata untuk menambah jumlah gol tergantung nasib Timnas U-23 Indonesia.
Baca Juga: Rasa Penyesalan Kapten Timnas U-23 Indonesia Usai Menang Lawan Timor Leste
Garuda Muda setidaknya harus lolos ke semifinal untuk memenuhi syarat tersebut.
Jika berhasil lolos ke semifinal, Sananta memiliki dua laga tambahan untuk membukukan gol.
Harapan Indonesia lolos kini bergantung pada hasil dari tim-tim lain.
Bukan hanya bergantung pada hasil duel Malaysia vs Timor Leste, melainkan juga hasil grup A dan C untuk memperebutkan status runner up terbaik.
Klasemen Top Skor Piala AFF U-23 2023
2 Gol
1 Gol