Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Satu Hal yang Buat Kualitas Liga 1 2023/2024 Lebih Baik Ketimbang di Malaysia

By Mochamad Hary Prasetya - Senin, 21 Agustus 2023 | 17:30 WIB
Christian Mangaron Rontini (kanan) sedang melakukan selebrasi seusai mencetak gol dalam laga pekan kedua Liga 1 2023 antara Persita Tangerang versus PSIS Semarang di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Banten, Sabtu (8/7/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Kualitas Liga 1 2023/2024 diakui oleh pemain asing yang bermain di kompetisi sepak bola kasta teratas ini.

Persaingan ketat antar tim menjadikan kompetisi ini memiliki daya tarik tersendiri.

Hal itu terlihat dari perolehan poin yang tipis di antara masing-masing tim pada tabel klasemen.

Sampai dengan pekan kesembilan, Madura United sebagai pemuncak klasemen sementara saat ini memperoleh 19 poin.

Madura United hanya punya selisih dua poin saja dari peringkat kedua yang diduduki Barito Putera.

Barito Putera yang memiliki poin 17 di peringkat kedua juga tidak bisa bersantai.

Sebab, Borneo FC dan RANS Nusantara yang ada di peringkat tiga dan empat hanya berselisih satu poin.

Baca Juga: PSSI: FIFA Sudah Melihat Kejadian Kerusuhan Suporter di Laga PSIS Vs Persib

Di papan tengah persaingan juga tak kelah ketat.

Dari peringkat lima hingga delapan, semua hanya memiliki selisih satu poin saja.