Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kejuaraan Dunia 2023 - Lewat Teriakan Redakan Ketegangan, Putri KW Atasi Semangat Juang Wakil Ukraina

By Ardhianto Wahyu Indraputra - Senin, 21 Agustus 2023 | 17:44 WIB
Tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani, memenangi pertandingan babak pertama Kejuaraan Dunia 2023 di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, 21 Agustus 2023. (MIKAEL ROPARS/BADMINTON PHOTO)

BOLASPORT.COM - Babak pertama Kejuaraan Dunia 2023 menghadirkan dua dunia bagi tunggal putri Indonesia, Putri Kusuma Wardani. Ketegangan di momen kritis berhasil dilewati dengan teriakan dara asal Tangerang ini.

Putri KW, sapaan akrab, sukses mengalahkan Polina Buhrova (Ukraina) dalam pertandingan yang digelar di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023).

Kemenangan dua gim langsung dipetik Putri atas Buhrova dengan skor yang terbilang jomplang 21-7, 23-21.

Pertandingan tidak berlangsung dengan mudah bagi Putri.

Situasi bertolak belakang harus dihadapinya ketika gim pertama berjalan dengan mudah tetapi tidak demikian halnya dengan gim kedua.

Dalam keterangan resmi yang diterima BolaSport.com dari PBSI, Putri menjelaskan bahwa pada gim pembuka dia bisa memainkan polanya.

Rentetan kesalahan sendiri dari lawan membantunya untuk menemukan hawa yang pas sehingga poin demi poin terus didapatkan.

"Saya sendiri langsung in dan bisa mendapat poin dengan mudah. Saya banyak dapat poin dari lawan yang banyak melakukan kesalahan sendiri," ucap Putri.

"Rancangan serangan saya cukup berhasil. Dari pola permainan, saya bisa meladeni permainan lawan dengan baik. Saat ada kesempatan, saya juga bisa balik menyerang."

Baca Juga: Hasil Kejuaraan Dunia 2023 - Start Meresahkan Putri KW meski Menang, Nyaris Dipaksa Rubber Lawan Pemain 19 Tahun Ukraina