Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF U-23 2023 - Eksperimen Pelatih Thailand Bisa Bahayakan Posisi Timnas U-23 Indonesia

By Lukman Adhi Kurniawan - Senin, 21 Agustus 2023 | 19:00 WIB
Pelatih timnas U-22 Thailand, Issara Sritaro di SEA Games 2023. (INSTAGRAM/@CHANGSUEK)

"Ini adalah pertandingan lain yang harus kuat di lini pertahanan kami," kata Issara Sritaro dilansir BolaSport.com dari laman Thairath.

Baca Juga: Piala AFF U-23 2023 - Pelatih Vietnam Sebut-sebut Timnas U-23 Indonesia Jelang Lawan Filipina, Ada Apa?

Pelatih asal Thailand ini akan memberikan kesempatan pada pemain muda untuk tampil saat melawan Kamboja.

Selain itu, mereka akan menyimpan pemain utama untuk laga selanjutnya di babak semifinal.

"Kami akan mencoba bermain dengan baik untuk menjamin dan tampil muda."

"Kami membutuhkan pemain yang segar dan siap untuk pertandingan berikutnya dan babak berikutnya," ujarnya.

Baca Juga: Perbandingan Statistik Duel Timnas U-23 Indonesia Vs Malaysia dan Timor Leste, Kekurangan Skuad Asuhan Shin Tae-yong Terlihat Jelas

Issara menegaskan bahwa dia sudah mempelajari permainan tim lawan.

Menurutnya, tim lawan datang ke Piala AFF U-23 2023 dengan kekuatan terbaiknya.

Hal ini akan mereka waspadai demi mendapatkan hasil terbaik di turnamen ini.