Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Siapa Pemain Timnas U-23 Indonesia Paling Berbahaya, Ini Kata Pelatih Thailand

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 23 Agustus 2023 | 15:15 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dan pelatih Thailand Issara Sritaro di konferensi pers jelang laga semifinal Piala AFF U-23 2023 di Rayong Provincial Stadium, Rabu (23/8/2023). (BAGAS REZA MURTI/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Thailand akan bertemu timnas U-23 Indonesia pada babak semifinal Piala AFF U-23 2023 di Stadion Provinsi Rayong, Thailand, Kamis (24/8/2023), pukul 20.00 WIB.

Jelang pertandingan itu, pelatih Thailand, Issara Sri Taro, berbicara siapa pemain timnas U-23 Indonesia yang berbahaya.

Issara mengatakan, ia akan meminta kepada anak-anak asuhnya untuk mewaspadai seluruh pemain timnas U-23 Indonesia.

Menurutnya, semua pemain timnas U-23 Indonesia berbahaya.

Salah satu pemain timnas U-23 Indonesia yang berbahaya adalah Ramadhan Sananta.

Striker Persis Solo itu sudah menyumbangkan dua gol bersama timnas U-23 Indonesia.

Ramadhan Sananta tentu menjadi pemain yang akan dikawal ketat oleh lini belakang Thailand.

Baca Juga: Shin Tae-yong Puji Skuad Thailand, Timnas U-23 Indonesia Siap 100 Persen Demi Tiket ke Final

Eks striker PSM Makassar itu juga pernah bertemu Thailand saat final SEA Games 2023 Kamboja.

Selain Ramadhan Sananta, ada beberapa pemain timnas U-23 Indonesia yang sudah punya pengalaman melawan Thailand

Issara melihat bahwa timnas U-23 Indonesia adalah tim berbahaya.

"Kami sebenarnya tidak fokus pada individu."

"Kami akan fokus pada permainan timnas U-23 Indonesia, itu saja," ucap Issara dalam sesi jumpa pers jelang pertandingan kepada awak media termasuk BolaSport.com di Thailand, Rabu (23/8/2023).

Thailand melaju ke semifinal Piala AFF U-23 2023 dengan status juara Grup A.

Gajah Perang meraih sembilan poin hasil mengalahkan Brunei Darussalam, Kamboja, dan Myanmar.

Baca Juga: Thailand Turunkan Skuad Terbaik, Shin Tae-yong Pastikan Timnas U-23 Indonesia Tak Gentar

Sebanyak delapan gol sudah dilesatkan oleh Thailand tanpa satu pun kejebolan.

Thailand juga diuntungkan akan bermain di depan suporternya.

Nah, untuk menghadapi timnas U-23 Indonesia, Issara meminta kepada semua pemain bisa menjalankan tugasnya dengan baik.

Ia juga berharap faktor-faktor seperti cuaca dan kondisi lapangan bisa terlihat dalam pertandingan besok malam.

"Bagi saya ini sama seperti pertandingan-pertandingan sebelumnya."

"Saya berharap semua dalam kondisi yang berjalan baik."

"Saya juga ingin lapangan dan cuaca bisa memberikan yang terbaik demi mendukung performa pemain di lapangan."

Baca Juga: Ramadhan Sananta Tetap Kokoh di Puncak Klasemen Top Skor Piala AFF U-23 2023

"Dengan itu, kedua tim bisa menampilkan permainan yang baik," tutup Issara.

Seperti diketahui, timnas U-23 Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF U-23 2023 dengan status runner up terbaik dari tiga grup.

Di semifinal lainnya akan mempertandingkan Vietnam Vs Malaysia.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P