Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Persebaya Siapkan Dua Skenario untuk Pelatih Baru Pengganti Aji Santoso

By Sasongko Dwi Saputro - Kamis, 24 Agustus 2023 | 12:00 WIB
Uston Nawawi jadi salah satu nama yang disiapkan manajemen Persebaya Surabaya untuk jadi pelatih permanen (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Persebaya Surabaya sudah mendekati titik terang untuk mendapatkan pelatih baru.

Tim kebanggaan Kota Surabaya tersebut sedang dalam misi mencari pelatih baru usai memberhentikan Aji Santoso dari jabatannya.

Saat ini, Persebaya masih diasuh oleh pelatih sementara, Uston Nawawi, yang menjabat usai klub dikalahkan oleh Persikabo 1973 di kandang sendiri.

Progres dari Uston Nawawi sejauh ini sangat baik dalam tiga laga perdananya.

Pada tiga laga tersebut, Persebaya sukses menang tiga kali beruntun.

Hasil tersebut didapatkan saat Persebaya menang 2-1 atas Bhayangkara FC, 1-0 atas Persita Tangerang, dan 1-0 atas PSM Makassar.

Rentetan kemenangan tersebut membuat Uston kembali dipercaya menjadi pelatih kepala hingga laga melawan Borneo FC pada 3 September mendatang dalam lanjutan Liga 1 2023-2024.

Manajemen pun berminat untuk mempermanenkan jabatan Uston Nawawi sebagai pelatih kepala Persebaya.

Baca Juga: Paulo Victor Dipastikan Absen Bela Persebaya saat Bertandang ke PSS

Pernyataan tersebut disampaikan oleh Manajer Persebaya Surabaya, Yahya Alkatiri, pada Rabu (23/8/2023).

Meski begitu, pihak manajemen sudah bersurat kepada PT Liga Indonesia Baru selaku operator Liga 1.

Hal ini karena keterbatasan lisensi kepelatihan yang dimiliki oleh Uston Nawawi sendiri.

Uston Nawawi masih memiliki lisensi AFC A.

Sementara syarat wajib seorang pelatih di klub Liga 1 wajib mengantongi lisensi AFC Pro atau yang setara dengan level itu.

Dengan keterbatasan tersebut, maka jabatan Uston Nawawi maksimal hanya sebulan setelah ditunjuk atau klub bakal menanggung denda sesuai regulasi.

"Yang untuk langkah pertama kami tetap ingin mengusahakan Coach Uston jadi pelatih tetap," ujar Yahya Alkatiri.

"Tetapi tentunya kami sudah berkirim surat kepada PT LIB dan berharap segera ada balasan," lanjutnya.

Baca Juga: Persebaya Salahkan PSSI soal Drama Penunjukan Uston Nawawi sebagai Pelatih

Jika upaya manajemen gagal, maka Persebaya sudah memiliki rencana lainnya.

Manajemen sudah sepakat dengan sosok pelatih tersebut jika gagal mempermanenkan jabatan Uston Nawawi.

Manajemen Persebaya juga mengaku bahwa calon pelatih sudah bersedia untuk menunggu terlebih dahulu perkembangan terakhir dari situasi Uston Nawawi saat ini.

"Kalau tidak bisa, kami akan lakukan solusi kedua yang mana insyaallah sebenarnya pelatih itu sudah ada, tinggal meneruskan omongan," ujar Yahya Alkatiri.

"Memang kami sudah bicarakan juga kepada calon pelatihnya kalau rencana pertama adalah Coach Uston bisa dipermanenkan atau tidak."

"Jadi, mau menunggu hal itu," lanjutnya.

Mengenai sosok pelatih yang dimaksud, Persebaya sudah sepakat dengan pelatih asing.

"Rencananya nanti dilihat yang pelatih asing," ujar Yahya Alkatiri.

"Tetapi yang jelas pelatih baru sudah ada," tutupnya.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P