Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jadwal Final Kedua Messi bareng Inter Miami, Angkat Piala Lagi?

By Ade Jayadireja - Kamis, 24 Agustus 2023 | 18:45 WIB
Lionel Messi merayakan gelar juara Leagues Cup 2023 bersama Inter Miami. (CHANDAN KHANNA / AFP)


BOLASPORT.COM - Lionel Messi mendekati trofi kedua bersama Inter Miami.

Leagues Cup 2023 menjadi gelar perdana Lionel Messi setelah pindah ke Inter Miami.

Hebatnya, dia hanya butuh sekitar satu bulan sejak debut untuk memberikan titel perdana buat tim kepunyaan David Beckham.

Kini Messi tinggal selangkah lagi untuk mempersembahkan gelar kedua, yakni dari ajang US Open Cup.

The Herons berhasil mencapai final menyusul kemenangan atas Cincinnati duel dalam semifinal, Kamis (24/8/2023) pagi WIB.

Pemenang harus ditentukan lewat adu penalti setelah skor 3-3 bertahan hingga 120 menit selesai.

Selama waktu normal, Messi berkontribusi dua assist yang semuanya dikonversi jadi gol oleh Leonardo Campana.

Memasuki adu tos-tosan, La Pulga seperti biasa turun sebagai algojo pertama Inter Miami dan sukses menyumbang skor.

Keempat penendang The Herons setelah Messi juga mampu mencetak angka via titik putih.

Inter Miami baru bisa berselebrasi usai menendang kelima Cincinnati, Nick Hagglund, gagal menaklukkan kiper Drake Callender.

Alhasil, jadilah Inter Miami menang 5-4 sekaligus melenggang ke final untuk menantang Houston Dynamo FC.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2023 - Awas Gregoria, Sensasi Bertanding dengan Carolina Marin Seperti Tertabrak Truk

Kapan laga puncak US Open Cup akan digelar?

Pertarungan Inter Miami versus Houston Dynamo dijadwalkan berlangsung pada 27 September mendatang di Florida.

Jika Inter Miami menang, berarti gelar pertama dan kedua Messi di Amerika Serikat cuma berjarak 39 hari.

Partai melawan Houston Dynamo nanti bakal menjadi final ke-43 Messi di klub klub maupun internasional.

Pada 42 kesempatan sebelumnya, baik bersama klub atau timnas Argentina (junior dan senior), Messi meraih 30 kemenangan dan 12 kali kalah.

Torehan tersebut menjadikan Si Kutu sebagai pemenang final terbanyak dalam sejarah sepak bola.

Baca Juga: Sulit Fokus hingga Termakan Ambisi Sendiri, Fajar/Rian Torehkan Hasil Terburuk di Ajang Kejuaraan Dunia

Messi bahkan tak terkalahkan dari enam final terakhir.

Rinciannya adalah tiga laga bareng Argentina, satu bersama Barcelona, dan masing-masing satu untuk Paris Saint-Germain serta Inter Miami.

Tanggal 17 Januari 2021 menjadi kali terakhir Messi merasakan kekalahan sewaktu melakoni final.

Memainkan partai Piala Super Spanyol, Messi harus menyaksikan Barcelona tumbang dari Athletic Club.

Sejak hari itu, si manusia rekor Argentina tak pernah lagi merasakan pahitnya kekalahan pada laga puncak di sebuah kompetisi.

Messi berturut-turut memenangi final Copa del Rey 2021, Copa America 2021, Finalisima 2022, Piala Super Prancis 2022, Piala Dunia 2022, dan terakhir Leagues Cup 2023.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P