Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Roberto Mancini Resmi Jadi Pelatih Arab Saudi, Borok Liga Italia Langsung Terbuka di Hari Pertama

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Selasa, 29 Agustus 2023 | 06:30 WIB
Roberto Mancini resmi diperkenalkan sebagai pelatih baru timnas Arab Saudi. (TWITTER.COM/SAUDINT)

"Bagus bahwa klub-klub Arab Saudi membutuhkan setidaknya tiga pemain lokal di setiap tim, karena kami tidak memiliki itu di Italia!"

TWITTER.COM/SAUDINT
Roberto Mancini saat diperkenalkan sebagai pelatih baru timnas Arab Saudi.

Baca Juga: UEFA Nations League - Roberto Mancini Siap Bawa Italia Lolos ke Final

"Sangat sulit untuk memilih pemain di Italia dan terkadang kami harus memilih pemain yang belum pernah bermain di Serie A."

"Ini akan memakan waktu, tetapi kami akan bekerja dengan baik dan tahu bahwa ada banyak pemain berbakat di tim U-21 dan tim muda."

"Saya bukan seorang pesulap. Kami memiliki talenta di sini dan akan fokus pada pekerjaan kami," tutur Mancini melanjutkan.

Regenerasi timnas Italia yang lambat memang menjadi masalah besar yang sampai saat ini belum bisa diselesaikan.

Hal itu tidak lepas dari Liga Italia yang terlalu bergantung kepada para pemain asing.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P