Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Daftar 27 Pemain Timnas U-23 Indonesia untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024, Persija Kirim Tujuh Nama

By Mochamad Hary Prasetya - Selasa, 29 Agustus 2023 | 17:00 WIB
Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, sempat tersenyum saat sedang memantau para pemainnya berlatih di Lapangan A, Senayan, Jakarta, Kamis (10/8/2023). (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengumumkan 27 pemain yang dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan (TC) skuad Garuda Muda untuk Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.

Dari daftar pemain itu, Persija Jakarta menjadi klub yang paling banyak mengirimkan pilarnya ke timnas U-23 Indonesia.

Terdapat tujuh pemain Persija yang dipanggil Shin Tae-yong.

Mereka adalah Muhammad Ferarri, Rizky Ridho, Witan Sulaeman, Akbar Arjuansyah, Dony Tri Pamungkas, Rio Fahmi, dan Rayhan Hannan.

Lalu disusul Borneo FC yang mengirimkan empat pemainnya ke timnas U-23 Indonesia.

Mereka adalah Komang Teguh, Fajar Fatturachman, Daffa Fasya, dan Muhammad Taufany.

Dilansir dari laman resmi PSSI, Shin Tae-yong menargetkan timnas U-23 Indonesia bisa lolos ke Piala Asia U-23 2024 yang akan digelar di Qatar.

Baca Juga: Daftar Pemain Abroad yang Perkuat Timnas Indonesia vs Turkmenistan, Tak Ada Elkan Baggott dan Marselino Ferdinan

Target itu sesuai dengan permintaan dari PSSI.

Untuk itu, juru taktik asal Korea Selatan tersebut memanggil skuad terbaiknya ke timnas U-23 Indonesia.