Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

3 PR Bima Sakti Usai Timnas U-17 Indonesia Kalah dari Korea Selatan U-17

By Mochamad Hary Prasetya - Rabu, 30 Agustus 2023 | 23:00 WIB
Muhammad Givary Lotra Widianto (kiri) sedang berebut bola dengan Jin Taeho (kanan) dalam laga uji coba antara timnas U-17 Indonesia versus timnas U-17 Korea Selatan di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (30/8/2023) malam. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

BOLASPORT.COM - Pelatih timnas U-17 Indonesia, Bima Sakti, mempunyai pekerjaan rumah (PR) yang cukup banyak sebelum Garuda Asia tampil di Piala Dunia U-17 2023.

PR ini sudah mulai terlihat usai timnas U-17 Indonesia menjalani laga uji coba melawan Korea Selatan U-17 di Stadion Patriot, Bekasi, Jawa Barat, Rabu (30/8/2023).

Dalam pertandingan itu, timnas U-17 Indonesia kalah tipis 0-1 dari Korea Selatan lewat gol Baek Ga-on pada menit ke-65.

Sebelumnya, kedua tim bermain imbang tanpa gol di babak pertama.

Usai pertandingan, Bima Sakti mengakui bahwa dalam pertandingan tadi, ia fokus ke bertahan.

Lini belakang timnas U-17 Indonesia cukup sigap menahan gemburan dari finalis Piala Asia U-17 2023 itu.

Beberapa kali terlihat Iqbal Gwijangge dkk sangat sibuk menghentikan laju serangan dari Korea Selatan U-17.

Baca Juga: Kata Bima Sakti Usai Timnas U-17 Indonesia Kalah dari Korea Selatan U-17

Pertahanan solit itu berbeda jauh dari segi lini depan timnas U-17 Indonesia.

Timnas U-17 Indonesia sejatinya mendapatkan beberapa peluang untuk mencetak gol.