Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers
BOLASPORT.COM - Manchester United merilis pernyataan resmi usai winger bermasalah mereka, Mason Greenwood, memutuskan untuk hijrah ke Liga Spanyol.
Manchester United akhirnya mendapatkan solusi untuk menyelesaikan masalah Mason Greenwood.
Dilansir BolaSport.com dari Mirror.co.uk, Greenwood dipastikan akan bergabung dengan klub Liga Spanyol, Getafe.
Lewat akun Twitter resmi klub, Getafe mengumumkan kedatangan Greenwood.
"Akhir dari bursa transfer yang luar biasa! Mason Greenwood menandatangani kontrak dengan Getafe CF. Selamat datang di Getafe @masongreenwood!" cuit Getafe.
Winger asal Inggris akan menjalani masa peminjaman selama semusim di Getafe.
Keputusan Manchester United untuk meminjamkan Greenwood tidak lepas dari tuntutan para pendukung.
???????????? ???????????????????????????????????????? transfer market end!!
Mason Greenwood signs for Getafe CF ????
WELCOME to Getafe @masongreenwood!! ????#LetsGoGeta pic.twitter.com/SVvchiDyFX
— Getafe C.F. English (@GetafeCFen) September 1, 2023
Baca Juga: Man United Lakukan Transfer Tak Terduga, Erik ten Hag Kena Semprot Legenda
Suporter Manchester United, khususnya perempuan, tidak setuju apabila Greenwood masuk kembali ke skuad asuhan Erik ten Hag.
Pasalnya, mereka mengecam tindakan yang dilakukan oleh sang pemain kepada kekasihnya, Harriet Robson, pada Januari 2022.