Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Liga Italia - Kompatriot Lionel Messi Gacor Bukan Main, Inter Milan Bantai Fiorentina

By Muhammad Zaki Fajrul Haq - Senin, 4 September 2023 | 01:33 WIB
Marcus Thuram merayakan gol debutnya Inter Milan dalam giornata 3 Liga Italia 2023-2024 melawan Fiorentina di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu (3/9/2023). (ISABELLA BONOTTO)

BOLASPORT.COM - Kompatriot Lionel Messi, Lautaro Martinez, semakin tidak terhentikan dan sukses membawa Inter Milan membantai Fiorentina.

Inter Milan melakoni giornata 3 Liga Italia 2023-2024 dengan menjamu Fiorentina di Stadion Giuseppe Meazza pada Minggu (3/9/2023) waktu setempat atau malam hari WIB.

Dalam laga kali ini, Inter Milan menurunkan para pemain terbaik mereka sejak menit pertama.

Bahkan, starting line-up yang digunakan Simone Inzaghi dalam pertandingan kali ini sama seperti saat mereka meraih kemenangan dalam dua giornata pertama.

Akan tetapi, Inter Milan tidak mampu mendominasi penguasaan bola atas Fiorentina dan hanya mencatatkan 40 persen ball possession.

Namun, I Nerazzurri mampu melepaskan 21 tembakan dengan 11 di antaranya mengarah tepat ke gawang Fiorentina.

Jalannya Pertandingan

Baca Juga: Ngeri! Lautaro Martinez Berhasil Lewati Rekor Gol Milik Cristiano Ronaldo

Inter Milan cukup kesulitan berhadapan dengan pemainan possession ball yang diperagakan Fiorentina sejak menit pertama.

Meski demikian, Inter Milan tetap berhasil mengimbangi permainan Fiorentina.

Hasilnya, tim asuhan Simone Inzaghi tersebut berhasil mencetak gol lebih dulu pada menit ke-23 berkat aksi Marcus Thuram.

Menerima umpan silang dari Federico Dimarco, Thuram berhasil menyundul bola ke arah gawang Fiorentina.

Kiper La Viola, Oliver Christensen, tidak mampu menjangkau tandukan putra legenda Prancis Lilian Thuram tersebut.

Inter Milan pun berhasil unggul 1-0 atas Fiorentina berkat gol debut Marcus Thuram.

Di sisa waktu babak pertama, Lautaro Martinez dkk. terus mempraktikkan permainan serangan balik cepat untuk memborbardir lini belakang Fiorentina.

Baca Juga: Here We Go! Benjamin Pavard Akhirnya Jadi Merapat ke Inter Milan

Akan tetapi, hingga wasit Matteo Marchetti meniup peluit tanda turun minum, keunggulan 1-0 Inter Milan atas Fiorentina tidak berubah sama sekali.

Di babak kedua, Fiorentina masih terus mempraktikkan strategi possession ball untuk mengejar ketertinggalan.

Anak-anak asuh Vincenzo Italiano itu terus berupaya untuk mengoyak jala gawang inter Milan yang dijaga oleh Yann Sommer.

Namun, justru gawang Fiorentina sendiri yang akhirnya kembali kebobolan pada menit ke-53 melalui aksi Lautaro Martinez.

Lewat skema serangan balik cepat, Lautaro menerima umpan terobos dari Marcus Thuram.

Kompatriot Lionel Messi itu kemudian mampu melepaskan tendangan kaki kanan dari dalam kotak penalti usai berhadapan satu lawan satu dengan Oliver Christensen.

Lima menit berselang, petaka datang kepada La Viola setelah Oliver Christensen menjatuhkan Marcus Thuram di dalam kotak penalti.

Baca Juga: Mau Menang Sendiri, Si Paling Pengkhianat Romelu Lukaku Masih Didoakan Baik oleh Pemain Inter Milan

Wasit Matteo Marchetti pun memberikan hadiah penalti kepada Inter Milan dan diambil oleh Hakan Calhanoglu.

Calhanoglu menjalankan tugasnya dengan baik dan mampu mengarahkan bola ke sisi kiri gawang Fiorentina.

Skor pun kini berubah menjadi 3-0 untuk keunggulan tuan rumah atas tim tamu.

Di saat sudah unggul tiga gol, Inter Milan tidak mau berpuas diri dan justru semakin di atas angin.

Kali ini, Lautaro mencetak brace usai memanfaatkan umpan silang dari Juan Cuadrado dari sisi kiri pertahanan Fiorentina.

Dengan tendangan cungkil, kapten Inter Milan itu mampu membawa timnya unggul 4-0 di paruh kedua.

Gol tersebut menjadi yang kelima bagi Lautaro dalam tiga laga pertama Liga Italia musim ini.

Baca Juga: Top Skor Liga Italia 2023-2024 - Kompatriot Lionel Messi Setara Penyerang Uzur AC Milan

Tiga laga lainnya tercipta ketika melawan Monza pada giornata 1 dan Cagliari pada giornata 2.

Lautaro makin tidak terhentikan dan terus mencetak gol untuk I Nerazzurri.

Sayangnya, gol dari Lautaro menjadi gol terakhir yang tercipta dalam laga Inter Milan vs Fiorentina kali ini.

Dengan kemenangan 4-0 ini, tim asuhan Simone Inzaghi berhak mendapatkan tiga poin tambahan.

Inter Milan 4-0 Fiorentina (Marcus Thuram 23', Lautaro Martinez 53', 73', Hakan Calhanoglu 58'-pen)

Berikut susunan pemain Inter Milan vs Fiorentina yang dikutip BolaSport.com dari laman resmi Lega Serie A:

Inter Milan (3-5-2): 1-Yann Sommer; 36-Matteo Darmian, 6-Stefan De Vrij, 95-Alessandro Bastoni; 2-Denzel Dumfries (7-Juan Cuadrado 69'), 23-Nicolo Barella (16-Davide Frattesi 59'), 20-Hakan Calhanoglu (21-Kristjan Asllani 78'), 22-Henrikh Mkhitaryan, 32-Federico Dimarco (30-Carlos Augusto 70'); 10-Lautaro Martinez, 9-Marcus Thuram (8-Marko Arnautovic 70')

Pelatih: Simone Inzaghi

Fiorentina (4-2-3-1): 53-Oliver Christensen; 2-Dodo, 4-Nikola Milenkovic, 16-Luca Ranieri, 3-Cristiano Biraghi; 6-Arthur Melo (73-Lorenzo Amatucci 75'), 38-Rolando Mandragora; 10-Nicolas Gonzalez (19-Gino Infantino 55'), 5-Giacomo Bonaventura (77-Josip Brekalo 55'), 99-Christian Kouame (7-Riccardo Sottil 46'); 9-Lucas Beltran (18-M'Bala Nzola 46')

Pelatih: Vincenzo Italiano

Wasit: Matteo Marchetti

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P